Konser Justin Bieber di Jakarta Resmi Dituda, Bagaimana Tiketnya?

- 7 Oktober 2022, 13:00 WIB
PK Entertainment dan Sound Rhythm mengumumkan jika konser “Justice World Tour 2022” Justin Bieber resmi ditunda.*
PK Entertainment dan Sound Rhythm mengumumkan jika konser “Justice World Tour 2022” Justin Bieber resmi ditunda.* /Instagram/@justinbieber/

PR TASIKMALAYA – Penyanyi asal Canada, Justin Bieber secara resmi telah mengumumkan bahwa rangkaian tur dunia yang bertajuk “Justice World Tour 2022” berakhir di Rio Brazil.

Maka dalam semua rangkaian tur dunia Justin Biber pada tahun 2022 ini akan ditunda ke tahun depan, termasuk juga konser yang akan berlangsung di Jakarta.

Dalam konsernya tersebut, sebelumnya Justin Bieber dijadwalkan akan mengadakan konser di Jakarta pada tanggal 2 November 2022 dan 3 November 2022.

Selaku pihak penyelenggara konser Justin Bieber di Indonesia yakni AEG Presents Asia, PK Entertainment dan Sound Rhythm dalam siaran resminya pada Jumat, 7 Oktober 2022, mengatakan bahwa akan membuka opsi dalam pengembalian dana (refund) untuk pemegang tiket yang tidak dapat hadir ke konser pada tahun depan.

Baca Juga: Tes Psikologi: Penasaran Isi Pikiran Suami Anda? Pilih 1 Minuman Ajaib ini dan Temukan Jawabannya

Pengajuan dalam pengembalian dana tersebut dapat dilakukan antara tanggal 7 Oktober 2022 hingga 20 Oktober 2022 mendatang melalui situs resmi www.justinbieberinjakarta.com.

Namun, dalam pengajuan yang dilakukan setelah tanggal 20 Oktober 2022 pada pukul 23.59 WIB maka tidak dapat diproses.

Pihak promotor mengungkapkan bahwa dalam penetapan jadwal baru akan terus dilakukan secara proaktif sehubungan dengan penundaan konser Justin Bieber Justice World Tour 2022 Jakarta.

“Bagi pemegang tiket dari semua tanggal tur dunia yang ditunda, mohon menunggu informasi lebih lanjut terkait pembaruan tanggal, tempat, dan kota pelaksanaan konser,” kata pihak Promotor, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman ANTARA, Jumat, 7 Oktober 2022.

Baca Juga: Penerima BPNT Sembako Oktober 2022 Ada di Link Ini, Segera Cek KTP Anda dan Cairkan Bansos Rp200.000

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x