Syukuran Film One Piece Red, Komunitas Nakama Buka Warteg Gratis untuk Warga

- 23 September 2022, 07:27 WIB
Film One Piece Red telah rilis, salah seorang Nakama menginisiasi acara warteg gratis untuk warga sekitar dalam rangka syukuran.
Film One Piece Red telah rilis, salah seorang Nakama menginisiasi acara warteg gratis untuk warga sekitar dalam rangka syukuran. /Twitter.com/@@mmaryasir

PR TASIKMALAYA - Tak lama setelah film One Piece Red rilis, sebuah komunitas Nakama menggelar warteg gratis untuk warga sekitar.

Warteg gratis ini sebagai bentuk rasa syukur Nakama setelah film One Piece Red ini dirilis di Indonesia.

Bakti sosial dalam rangka rilis film One Piece Red ini menarik warga sekitar.

Diketahui, film One Piece Red telah dirilis di Indonesia pada Rabu, 21 September 2022.

Baca Juga: Jam Tayang One Piece Red di Bioskop CGV GCM dan Transmart Cirebon pada 22 September 2022

Ternyata kegiatan ini diinisiasi oleh pemilik akun Twitter @mmaryasir dan @idgeekinout.

"Gokil, fans-nya One Piece bikin warteg gratis gara-gara syukuran film Red tayang. Real kah? Wkwk!" cuit akun Twitter @mmaryasir pada 21 September 2022, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

Ini menjadi bukti bahwa jika bersatu maka banyak orang yang akan terbantu.

"Ini jadi bukti kalau wibu bersatu, para pejuang Rupiah di jalanan bisa terbantu," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Amila Yosalfa Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x