Iron Man Senjata Utama Kang The Conqueror? Ini yang Dilakukannya Lewat Kemampuan Perjalanan Waktu

- 1 Agustus 2022, 17:38 WIB
Kemampuan perjalanan waktu Kang The Conqueror yang memungkinkan untuk menjadikan Iron Man senjata utamanya.
Kemampuan perjalanan waktu Kang The Conqueror yang memungkinkan untuk menjadikan Iron Man senjata utamanya. /Marvel

Baca Juga: Tes Fokus: Uji Konsentrasi Kamu, Temukan Headset yang Jatuh di Kebun dalam 10 Detik

Sebagai seorang futuris sejati, Iron Man tidak bisa tak membayangkan bentuk teknologi canggih berikutnya, namun lebih sering dalam bentuk senjata.

Obsesi Iron Man untuk membangun perangkat penghancur yang kuat adalah kelemahan yang dapat dengan mudah dieksploitasi oleh seseorang seperti Kang The Conqueror, bahkan tanpa disadari Tony Stark.

Dalam komik Marvel berjudul Avengers vol. 4 #1, Kang The Conqueror memanfaatkan obsesi Iron Man dengan cara yang paling buruk, bepergian ke masa lalu untuk memperingatkan Avengers tentang krisis masa depan yang melibatkan anak-anak mereka dan Ultron.

Kang The Conqueror sadar bahwa Avengers akan menyerangnya di depan mata, mengingat pertemuan masa lalu mereka.

Baca Juga: Jelang 17 Agustus: Inilah Sejarah Merah Putih, Termasuk Perawatan Tata dan Cara Pemasangan

Untuk menghentikan Avengers, Kang The Conqueror mengancam mereka dengan perangkat yang segera dikenali Iron Man, akselerator materi gelap yang dapat langsung menghancurkan New York.

Tony Stark terkejut karena tidak pernah benar-benar membuat senjata itu, hanya memikirkannya dan menuliskannya, dan berjanji pada dirinya sendiri takkan membuatnya.

Kemampuan perjalanan waktu Kang The Conqueror memungkinkannya mendapatkan senjata di masa depan, mencuri cetak birunya, dan membangunnya sendiri.

Situasi ini dengan sempurna menunjukkan pikiran Iron Man adalah salah satu senjata paling berbahaya di Marvel, kombinasi jenius imajinatif dan obsesinya dengan senjata, tidak peduli berapa banyak janji yang dibuatnya untuk dirinya sendiri.***

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Screenrant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah