10 Ancaman Terbesar Marvel di Fase 4: dari Kang The Conqueror, Celestials, Skrull, hingga Incursion

- 22 Juli 2022, 11:55 WIB
Simak 10 ancaman terbesar Marvel di Fase 4.
Simak 10 ancaman terbesar Marvel di Fase 4. /Kolase Foto Instagram.com/@marvelstudios

PR TASIKMALAYA - Marvel saat ini telah memasuki Fase 4, dengan beberapa ancaman besar yang akan ditampilkan di setiap film.

Beberapa ancaman besar ini termasuk penjahat, hingga kejadian menakutkan yang akan menyatukan pahlawan super di Marvel.

Sejumlah ancaman besar di film Marvel berikutnya adalah Kang The Conqueror, Celestials, Skrull, hingga peristiwa Incursion yang mengancam Multiverse.

Berikut 10 ancaman terbesar Marvel di Fase 4, seperti dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Screenrant.

Baca Juga: The Gray Man: Jam Tayang di Netflix, Link Nonton, dan Sinopsis

1. Kang The Conqueror

He Who Remains mati dengan janji bahwa varian dari dirinya sendiri, Kang The Conqueror akan segera mendatangkan malapetaka di Multiverse yang membawa ancaman besar dan menyatukan para pahlawan sekali lagi untuk melawan musuh bersama.

2. Celestials

Celestials sebagian besar diperkenalkan dalam film Eternals yang berpusat pada mitologi, dan memiliki kekuatan untuk menghancurkan Bumi dengan menjentikkan jari.

Baca Juga: Tes Psikologi: Ada Makna Luar Biasa! Ternyata Begini Hubungan Cara Duduk Bisa Ungkap Kepribadian Anda

3. Power Broker

The Falcon and the Winter Soldier mengungkapkan beberapa tahun usai jentikan Thanos, mantan agen SHIELD Sharon Carter telah menjadi penjahat misterius yang dikenal sebagai Power Broker.

Serial ini berakhir dengan Sharon Carter yang dikembalikan ke posisi pemerintahan, memberinya akses tak terbatas ke teknologi top-of-the-line yang akan membantunya dalam kegiatan kriminalnya.

4. Kejatuhan pasca jentikan Thanos

Baca Juga: Preview Big Match Bali United vs Persija Jakarta, Pertandingan Penuh Gengsi

Bumi terbukti dalam berbagai keadaan kacau beberapa tahun usai jentikan Thanos, karena pemerintah mencari solusi sempurna untuk peningkatan besar-besaran populasi.

5. Skrull

Pertama kali diperkenalkan di film Captain Marvel, Skrulls adalah ras alien pengubah bentuk yang pertama kali datang ke bumi pada pertengahan 1990-an dan telah diisyaratkan masih ada hingga datangnya Secret Invasion.

6. Dewa Pendendam

Baca Juga: Preview Madura United vs Barito Putera, Pertandingan Perdana di Liga 1 2022/2023

Dewa-dewa panteon kuno menimbulkan ancaman signifikan bagi Bumi, serial Moon Knight menunjukkan mereka sering ikut campur dalam urusan manusia, seperti pertempuran Ammit dan Khonshu di Mesir, jika berlanjut mungkin menyebabkan kehancuran umat manusia.

7. Dunia kriminal bawah

Ancaman dunia kriminal bawah terus bertahan di kota-kota utama di Bumi, pemimpin mafia Kingpin muncul kembali dalam serial Hawkeye, menandakan masa depan kejahatan terorganisir yang sangat berbahaya di New York City.

8. Ancaman dari dalam

Baca Juga: Tes Kepribadian: Perilaku Empati Cerminan Kepribadianmu, Mana dari Orang Ini yang Akan Kamu Bantu?

Beberapa pahlawan malah bertindak sebagai ancaman besar seperti Scarlet Witch di film Doctor Strange in The Multiverse of Madness, jika tim tidak segera bersatu mereka tidak akan siap menghadapinya.

9. Incursion

Incursion adalah peristiwa multiversal dua alam semesta paralel bertabrakan satu sama lain, mengancam untuk menghancurkan satu atau keduanya dalam prosesnya seperti pada film Doctor Strange in The Multiverse of Madness.

10. Warisan

Baca Juga: Lee Jong Suk dan YoonA Girls Generation Hadapi Orang Terkuat di Drakor ‘Big Mouth’

Iron Man, Captain America, Black Widow, dan Hawkeye memiliki upaya pahlawan baru untuk meneruskan warisan mereka dalam beberapa tahun terakhir, tim yang tersisa harus mengerjakan dinamika baru Avengers sebelum ancaman besar berikutnya tiba.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Screenrant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah