Teaser Baru Today's Webtoon Dirilis, Kim Sejeong Terlihat Jatuh Cinta

- 10 Juli 2022, 19:36 WIB
Kim Sejeong terlihat jatuh cinta dalam teaser terbaru Today's Webtoon, drama adaptasi dari manga Jepang.*
Kim Sejeong terlihat jatuh cinta dalam teaser terbaru Today's Webtoon, drama adaptasi dari manga Jepang.* /Instagram @clean_0828

PR TASIKMALAYA - Setelah sekian lama menunggu, akhirnya teaser Today's Webtoon rilis dengan menampilkam Kim Sejeong terlihat jatuh cinta.

Setelah populer karena kelucuannya dalam K-drama A Business Proposal 2022, Kim Sejeong kembali dengan yang drama baru Today's Webtoon.

Kim Sejeong bergabung dengan para pemeran K-drama Today's Webtoon pada Mei 2022.

Drama Today's Webtoon dibintangi oleh Kim Sejeong sebagai pemeran utama. dan Choi Daniel yang terkenal dalam drama The Ghost Detective dan Extracurricular.

Baca Juga: Tes Psikologi: Pahami Kelemahan dan Kelebihan Anda dalam Hidup dari Burung yang Pertama Dilihat

Mengikuti tren, K-drama Today's Webtoon merupakan adaptasi dari serial manga Jepang terkenal “Juhan Shuttai!” oleh Matsuda Naoko, lalu diadaptasi menjadi drama Jepang "Sleepeeer Hit!".

Berlatar di dunia industri webtoon, Today's Webtoon mengikuti On Ma Eum, yang bisa saja menjadi atlet judo tetapi harus menyerah pada karirnya karena cedera ligamen.

Setelah melalui pasang surut, Ma Eum memasuki departemen editorial webtoon sebagai editor baru.

Tetapi Ma Eum mengalami lebih banyak kesulitan karena webtoon adalah salah satu industri yang paling kompetitif.

Baca Juga: Sambut Idul Adha, 4 Gejala Kolesterol ini Patut Diwaspadai! Adakah yang Anda Alami?

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah