Quraish Shihab Tanggapi Soal Gelar Habib: Bukti yang Paling Konkret adalah Sejarah

- 27 Januari 2022, 15:06 WIB
Quraish Shihab menanggapi gaduhnya gelar habib yang menjadi perbincangan saat ini. Ia menyebut perlu melihat sejarah.*
Quraish Shihab menanggapi gaduhnya gelar habib yang menjadi perbincangan saat ini. Ia menyebut perlu melihat sejarah.* /Foto : tangkapan layar YouTube Najwa Shihab/

PR TASIKMALAYA - Akhir-akhir ini, gelar Habib tengah menjadi perbincangan menarik di masyarakat Indonesia.

Disebut jika gelar Habib didapatkan oleh orang-orang dari keturunan nabi.

Quraish Shihab yang menjadi pendiri pusat studi Al-Quran pun, buka suara atas kegaduhan soal gelar Habib ini.

Dijelaskan oleh Quraish Shihab bahwa sejarah adalah bukti paling konkret untuk melihat garis keturunan, termasuk gelar Habib.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Wajah, Burung, atau Kuda? Pilihanmu Gambarkan Perasaan dan Emosi Saat ini

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube Najwa Shihab yang dibagikan pada 25 Januari 2022, Quraish Shihab pun membahas terkait gelar Habib yang tengah banyak diperbincangkan.

Menurut Quraish Shihab bahwa keturuanan nabi memang ada di Indonesia.

"Ada, Buya Hamka juga dulu pernah bicara bahwa itu ada di Indonesia, ada," ujarnya.

"Sekarang begini, kita lihat memang ada bangsa-bangsa, ada masyarakat yang memberikan perhatian yang besar menyangkut garis keturunan," sambungnya.

Baca Juga: 10 Link Twibbon Imlek 2022 dengan Desain Paling Baru, Segera Pasang di Media Sosial Favoritmu!

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: YouTube Najwa Shihab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x