Sempat Menyangkal soal Keterlibatannya di Spider-Man: No Way Home, ini Ungkapan Andrew Garfield!

- 7 Januari 2022, 13:25 WIB
Andrew Garfield kini ungkapkan rasa syukurnya, usai sebelumnya ia menyangkal soal keterlibatan dengan Spider-Man: No Way Home.
Andrew Garfield kini ungkapkan rasa syukurnya, usai sebelumnya ia menyangkal soal keterlibatan dengan Spider-Man: No Way Home. //Instagram/@andrewgarfield.87

Sehingga hal ini membuat Andrew Garfield bersyukur atas keterlibatannya di Spider-Man: No Way Home.

"Saya sangat berterima kasih. Saya benar-benar bersyukur bahwa saya harus mengikat beberapa ujung longgar untuk Peter yang saya mainkan," ujar Andrew Garfield dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Screenrant.

"Saya suka karakter itu dan saya bersyukur bisa bekerja dengan aktor luar biasa ini, sutradara luar biasa ini, dan Marvel bersama Sony," sambungnya.

Baca Juga: Demonstrasi Sudan Masih Berlanjut, Tiga Orang Tewas Tertembak Pasukan Keamanan

Selain itu, Andrew Garfield pun sangat mendukung peran Tom Holland sebagai Peter Parker.

Dia menghargai karakter yang diperankan lawan mainnya itu tanpa ingin mengganggu atau menguranginya.

Sejak Spider-Man: No Way Home dirilis, para penggemar membanjiri media sosial dengan panggilan untuk Sony untuk membuat The Amazing Spider-Man 3 yang diperankan kembali oleh Andrew Garfield.

Baca Juga: Keluarga Faisal Akan Laporkan Balik Pihak Doddy Sudrajat, Kuasa Hukum: Kita Lagi Ngumpulin Bukti

Sebab karakternya di The Amazing Spider-Man tahun 2012 dan 2014 memiliki tanggapan yang beragam.

Namun, Seperti yang dia katakan dalam wawancara baru, Spider-Man: No Way Home adalah penutupan baginya, dan itu hal sangat luar biasa menurutnya.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Screen Rant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah