Rizky Billar soal Pantangan Lesti Kejora Menjelang Lahiran: Ada 2 Sudut Pandang

- 10 Desember 2021, 06:10 WIB
Begini kata Rizky Billar soal pantangan Lesti Kejora menjelang melahirkan, ia menyebut ada 2 sudut pandang dari hal tersebut.
Begini kata Rizky Billar soal pantangan Lesti Kejora menjelang melahirkan, ia menyebut ada 2 sudut pandang dari hal tersebut. /Instagram/@rizkybillar

PR TASIKMALAYA – Lesti Kejora disebut-sebut memiliki pantangan menjelang melahirkan, Rizky Billar pun buka suara.

Beberapa waktu lalu Rizky Billar dan Lesti Kejora akan segera menjadi orang tua dari bayi yang dikandung Lesti.

Rizky Billar menyebut ingin menjadi orang tua terbaik bagi anak yang dikandung Lesti Kejora tersebut.

Terkait pantangan bagi Lesti Kejora, Rizky Billar pun menyebut ada dua pandangan mengenai hal itu.

Baca Juga: Bisa Dibuat dengan Mudah, Inilah Resep Chocolate Lava Cake Ala Chef Devina Hermawan

“Kehadiran satu anggota keluarga kami yang akan hadir enggak lama lagi, dalam beberapa bulan lagi hitungannya,” kata Rizky Billar.

Di sela mempersiapkan dirinya untuk menjadi sosok ayah, Rizky Billar juga mengungkapkan dirinya mempertimbangkan soal mitos dan logikanya soal kehamilan Lesti Kejora.

Usut punya usut, hal tersebut berawal karena nasihat orang tuanya yang kadang memberikan pantangan kepada Lesti.

“Saya itu termasuk yang memang sering denger nasihat orang tua, kan kadang-kadang orang tua bilang ‘jangan gini nanti takutnya begini’ ada pantangan-pantangan dan termasuk hal itu yang saya terapkan sekarang,” ujarnya.

Baca Juga: Tinggal Beberapa Hari Lagi! Begini Cara Cek Penerima BSU Pekerja Senilai Rp1 Juta dari Kemenaker

Sebagaimana diberitakan Pikiran-rakyat.com dalam artikel berjudul “Beberkan Seabrek 'Pantangan' Lesti Kejora Jelang Lahiran, Rizky Billar: Itu Saya Terapkan Sekarang”, Rizky Billar juga mengungkapkan salah satu pantangan yang bisa saja memicu hal yang tidak diinginkan.

“Di mana saya bilang ke Dede kalau bisa jangan belanja sebelum tujuh bulan, kalau sudah tujuh bulan nggak masalah, lebih bebas,” ucap Billar.

Saat disinggung apakah dirinya masih percaya mitos di era canggihnya teknologi dunia, ia menjawab bahwa mengambil sisi baiknya.

“Sebenernya ya itu ada dua sudut pandang sih menurut saya, kadang-kadang ada nasihat orang tua bukan secara di situnya (mitos) yang saya ambil, tetapi secara logisnya yang saya terima,” katanya.

Baca Juga: Prediksi Mallorca vs Celta Vigo di La Liga 11 Desember 2021, Tuan Rumah Manfaatkan Tren Positif

Ia juga mengungkapkan mitos bukan hadir untuk menakut-nakuti, melainkan untuk bertindak hati-hati.

“Banyak mitos-mitos lain yang memang secara klinik juga ada, tapi secara sisi logikanya juga ada masih masih berkaitan,” tuturnya.

Kendati demikian, ia mengaku selalu melakukan konsultasi dengan ahli pada bidang kehamilan untuk jalan terbaik bagi sang istri.

“Tapi bagaimanapun kita selalu konsultasi ke dokter lah, kalau memang kita enggak mampu ya kita enggak memaksakan,” ucap Rizky Billar.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok, 10 Desember 2021: Capricorn Mulai Romantisme, Sagitarius Diminta Totalitas

Ia juga mengungkapkan bahwa ia menginginkan buah hatinya bisa lahir pada tanggal cantik di tahun 2022 mendatang.

“Iya, akhir Januari atau Februari ya pengennya sih kalau memang Allah mengizinkan pengennya sih di tanggal 2 Februari 2022. Pengennya sih gitu, tapi kan kita kembalikan lagi pada Allah,” ucap suami Lesti Kejora.***(Ayu Nur Anjani/Pikiran-rakyat.com)

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x