Sinopsis Film Resident Evil: Welcome to Raccoon City, Akan Dirilis 24 November 2021!

- 22 November 2021, 16:40 WIB
Simak berikut ini adalah sinopsis film Resident Evil: Welcome to Raccoon City yang akan rilis pada 24 November mendatang.
Simak berikut ini adalah sinopsis film Resident Evil: Welcome to Raccoon City yang akan rilis pada 24 November mendatang. //Instagram/@residentevil

PR TASIKMALAYA - Resident Evil: Welcome to Raccoon City adalah film horror yang disutradarai oleh Johannes Robert, sinopsis tersedia.

Sony meluncurkan Resident Evil: Welcome to Raccoon City dengan mengambil pendekatan lebih setia untuk mengadaptasi game Resident Evil.

Simak sinopsis Resident Evil: Welcome to Raccoon City, alurnya menempatkan cerita dari angsuran pertama dan kedua bersama-sama.

Resident Evil: Welcome to Raccoon City diketahui akan dirilis pada 24 November 2021, dan Sony juga sebelumnya telah membagikan trailer untuk film ini.

Baca Juga: Berikut 6 Drama Bertema Supernatural untuk Temani Setiap Akhir Pekan Anda!

Sinopsis

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Digital Spy, film ini mengisahkan sekitar dua kelompok yang selamat saat menyelidiki kota mati Raccoon City di Midwestern.

Mereka berharap dapat menemukan jawaban di balik wabah mematikan di kota itu, dan ada hubungannya dengan raksasa farmasi Umbrella Corporation.

Baca Juga: Ratu Elizabeth Bersama Pangeran Charles dan Pangeran William Tempuh Jalur Hukum Usai Penayangan Dokumenter Ini

Sebelumnya, eksodus perusahaan meninggalkan kota itu hingga menjadi gurun dengan kejahatan besar yang sedang terjadi di bawah permukaan.  

Ketika kejahatan itu dilepaskan, penduduk kota berubah menjadi mahkluk beringas tanpa akal yang disebut zombie.

Sehingga, kelompok yang selamat tersebut harus bekerja sama untuk mengungkap kebenaran di balik Umbrella Corporation.

Baca Juga: Peneliti UI Gunakan Ampas Kopi untuk Membuat Baterai, Diklaim Lebih Ringan dan Hemat Waktu Pengisian

Pemeran untuk film ini terdiri dari daftar karakter yang muncul dalam dua game pertama, beberapa di antaranya termasuk Kaya Scodelairo, Robbie Amel, Hannah John-Kamen, Tom Hopper, dan Avan Jogia.

Film Resident Evil juga akan menyertakan pemain pendukung, yaitu Donal Logue, Neal McDonough, Lily Gao dan Marina Mazepa.

Roberts mengatakan bahwa ia memberikan sesuatu yang akan lebih dihargai penggemar Resident Evil dalam film terbaru ini dibandingkan dengan film Milla Jovovich sebelumnya.

Baca Juga: Lowongan Kerja di Telkom Indonesia Lokasi Jakarta, Berikut Daftar Posisi yang Dibuka

Di mana, penampilan karakternya merancang Spencer Mansion dan Raccoon City Police Department (RCPD). 

Selain itu, beberapa orang mungkin menganggap CGI pada licker, namun tidak dapat disangkal sebab itu upaya yang dilakukan tim kreatif untuk menghidupkan monster game tampak nyata. 

Film ini menunjukkan perubahan pada zombie, di mana ada transisi bertahap menjadi monster yang haus daging melalui transformasi yang lebih cepat dari game.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Digital Spy


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah