Zhao Wei ‘Putri Huan Zhu’ Dihilangkan dari Sejumlah Karyanya, Buntut Skandal Zhang Zhehan?

- 27 Agustus 2021, 13:37 WIB
Nama Zhao Wei yang sebelumnya tenar lewat serial Putri Huan Zhu (1998) mendadak dihilangkan dari sejumlah karyanya.
Nama Zhao Wei yang sebelumnya tenar lewat serial Putri Huan Zhu (1998) mendadak dihilangkan dari sejumlah karyanya. /Instagram.com/@zhaoweiofficial

PR TASIKMALAYA – Jagad dunia hiburan Tiongkok sedang diramaikan dengan nama Zhao Wei ‘Putri Huan Zhu’ yang tiba-tiba saja dihilangkan dari sejumlah karya yang pernah dibintanginya.

Diketahui bahwa Zhao Wei yang naik daun lewat serial Putri Huan Zhu (1998) adalah bos dari agensi yang sempat menaungi aktor Zhang Zhehan.

Usai Zhang Zhehan terseret skandal pro Jepang lantaran mengambil selfie di Kuil Yasukuni, banyak netizen Tiongkok berharap Zhao Wei bisa segera muncul dan berkomentar.

Baca Juga: Simak Peraturan Pusat Perbelanjaan untuk Wilayah yang Termasuk PPKM Level 4

Akan tetapi hingga Zhang Zhehan dipensiunkan dari dunia hiburan Tiongkok sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Min News, aktris yang juga dikenal dengan nama Vicky Zhao tersebut lebih memilih diam seribu bahasa.

Kemudian per hari ini, 27 Agustus 2021, nama Zhao Wei mendadak dihilangkan begitu saja dari sejumlah karya besar yang pernah dibintanginya.

Seperti Putri Huan Zhu (1998), Kabut Cinta (2001), Shaolin Soccer (2001), dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Kata yang Pertama Dilihat Ungkap Kepribadian Kamu Menurut Alam Bawah Sadar, Bisa Jadi Emosional

Banyak netizen Tiongkok yang menduga bahwa insiden penghapusan nama Zhao Wei ini terjadi sebagai buntut dari skandal Zhang Zhehan.

Halaman:

Editor: Linda Agnesia

Sumber: MIN NEWS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x