Karier Ayu Ting Ting Diklaim Terancam Akibat Petisi Boikot, Aksi Beda Sikap Ayah Rozak Disorot Netizen: Legowo

- 8 Agustus 2021, 18:36 WIB
 Petisi boikot Ayu Ting Ting ramai disebut ancam karier sang biduan, tapi Ayah Rozak justru beda sikap jadi legowo.
Petisi boikot Ayu Ting Ting ramai disebut ancam karier sang biduan, tapi Ayah Rozak justru beda sikap jadi legowo. /Tangkap layar YouTube.com/Qiss You TV

PR TASIKMALAYA - Nama Ayu Ting Ting dan Ayah Rozak kini tengah menjadi sorotan publik.

Pasalnya, Ayah Rozak baru-baru ini nekat mendatangi rumah haters Ayu Ting Ting di Jawa Timur hingga berdampak pada terangkatnya petisi boikot.

Padahal, munculnya petisi boikot Ayu Ting Ting dari acara TV bukan karena aksi Ayah Rozak melabrak haters.

Baca Juga: Kemendikbud akan Kembali Bagikan Bantuan Kuota bagi Siswa hingga Dosen, Simak Rinciannya di Sini!

Akan tetapi, karena Ayu Ting Ting dinilai tidak sopan saat tampil di televisi.

Namun kini orang yang menandatangani petisi boikot Ayu Ting Ting dari acara TV terus bertambah setiap harinya.

Lantas, apa yang dilakukan Ayah Rozak kini saat karier Ayu Ting Ting diklaim terancam karena petisi boikot?

Baca Juga: 5 Gejala yang Dirasakan Setelah Sembuh dari Covid-19 Diungkap dr. Tirta, Ini Cara Menghilangkannya

Dilihat PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube Indosiar, Ayah Rozak semula vokal menanggapi haters.

Seolah beda sikap, kini Ayah Rozak justru diam seribu bahasa saat ditanya pendapatnya soal petisi Ayu Ting Ting.

Padahal, dari jejak digital yang ditampilkan tim Indosiar, Ayah Rozak pernah sesumbar memenjarakan orang tua haters Ayu Ting Ting.

Baca Juga: Bukan Atta Halilintar, Ini 5 YouTuber Terkaya di Indonesia Lengkap dengan Pendapatannya yang Tembus Miliaran

"Kalau ada hukum yang bisa memenjarakan orang tua haters Ayu Ting Ting kita penjarakan," sesumbar Ayah Rozak.

Tidak hanya itu, Ayu Ting Ting juga pernah membuka suara soal haters-nya yang menjadi biang keladi hujatan terhadapnya.

"Dia itu biang segala biang soalnya, jadi harus dibasmi dari akarnya, dari dia awal mulanya dibasmi," ucap Ayu Ting Ting.

Baca Juga: Gara-gara Atta Halilintar Lakukan Ini, Makhluk Gaib Ngamuk hingga Buat Karyawannya Kesurupan

Namun, kini Ayah Rozak beda sikap saat ditanya soal petisi boikot Ayu Ting Ting.

Bahkan, saat dicecar wartawan di depan rumahnya, Ayah Rozak enggan turun mendatangi wartawan.

Benarkah alasan Ayah Rozak enggan menanggapi karena takut karier Ayu Ting Ting terancam?

Baca Juga: Mantan Sekretaris Gedung Putih Sebut Donald Trump Akan Calonkan Diri sebagai Presiden AS pada 2024

Hingga berita ini diturunkan belum ada tanggapan dari Ayah Rozak mengenai petisi boikot Ayu Ting Ting.

Padahal seiring berjalannya waktu, petisi boikot Ayu Ting Ting terus bertambah setiap harinya.

Sesuai pantauan PikiranRakyat-Tasikmalaya.com kemarin, 7 Agustus 2021 petisi boikot Ayu Ting Ting tembus 62 ribu tanda tangan.

Baca Juga: Tanggapi Pendapat Kontra pada Permainan 'Ikoy' yang Dibuatnya, Arief Muhammad: Gue Enggak Butuh Trennya Juga

Sementara itu, aksi beda sikap Ayah Rozak tidak membela Ayu Ting Ting disorot netizen.

"Akibat hidup disetir orang taunya, ya jatuh juga karena orang tuanya, jadilah pemaaf dalam segala hal, harta nggak dibawa mati," ucap netizen.

"Astagfirullah di atas langit masih ada langit," tulis netizen.

Baca Juga: Gambar yang Dilihat Pertama Kali Ungkap Tentang Kreativitas Kamu, Salah Satunya Sifat Artistik

"Yuk dibawa legowo aja, ada ganjarannya kok buat Ayah Rozak dan Ayu Ting Ting," papar netizen lagi.

Komentar netizen.
Komentar netizen. /Change.com

***

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: YouTube Indosiar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah