Dianggap Langgar Kontrak, Kendall Jenner Dituntut Brand Fashion Italia

- 4 Agustus 2021, 15:55 WIB
 Dituduh lakukan pelanggaran kontrak, Kendall Jenner resmi dituntut salah satu brand fashion asal Italia ‘Liu Jo’.
Dituduh lakukan pelanggaran kontrak, Kendall Jenner resmi dituntut salah satu brand fashion asal Italia ‘Liu Jo’. /Instagram/@kendalljenner

Akan tetapi karena dunia dilanda pandemi Covid-19, pemotretan pun ditunda dan hingga kini Kendall Jenner sama sekali tidak memiliki niatan untuk memenuhi kewajiban kontraknya.

Pihak Liu Jo sudah beberapa kali meminta konfirmasi sang supermodel untuk jadwal ulang pemotretan kedua.

Baca Juga: Dari Enam Orang ini, Mana yang Menurutmu Memiliki Senyum Palsu? Jawabannya akan Mengungkap Kepribadianmu

Akan tetapi pihak Kendall Jenner selalu tidak bisa dihubungi.

Alhasil, merk Liu Jo pun menuntut ganti rugi sebesar 1,8 juta Dolar (sekitar Rp25,8 miliar) kepada Kendall Jenner.

Ganti rugi ini diminta Liu Jo sebagai bentuk pertanggungjawaban Kendall Jenner sekaligus pengembalian honor yang sudah dibayarkan kepada sang supermodel.

Liu Jo dikabarkan sudah membayar 1,35 juta Dolar (sekitar Rp19,3 miliar) kepada Kendall Jenner begitu adik Kim Kardashian tersebut menandatangani kontrak kerja sama pada tahun 2019 silam.

Baca Juga: JJ Lin dan Wilber Pan Bantah Terlibat Kasus Kris Wu, Xie Minghao Janjikan Bukti Dirilis Jumat Ini

Perihal tuntutan yang dilayangkan Liu Jo kepada Kendall Jenner, Reuters pun mencoba untuk meminta tanggapan dari agensi yang menaungi supermodel Amerika tersebut.

Reuters sudah mencoba menghubungi agen The Society Model Management dan induk perusahaannya yaitu Elite World Group.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah