Panik Orang Tua dan Adik Positif Covid-19, Tantri Kotak Ceritakan Sulitnya Mencari Rumah Sakit

- 18 Juli 2021, 15:10 WIB
Orang Tua dan Adik dari Tantri Kotak terinfeksi Covid-19 hingga sulit mendapatkan perawatan rumah sakit.
Orang Tua dan Adik dari Tantri Kotak terinfeksi Covid-19 hingga sulit mendapatkan perawatan rumah sakit. /Instagram.com/@tantrisyalindri

PR TASIKMALAYA – Vokalis band Kotak, Tantri mengakui merasakan kepanikan tat kala mengetahui jika kedua orang tua dan adiknya dinyatakan positif Covid-19.

Mendengar berita tersebut, Tantri Kotak pun segera mencari rumah sakit guna mengecek kondisi dan merawat orang tua dan adiknya.

Namun, Tantri Kotak menyampaikan bahwa dirinya kesulitan untuk mencari rumah sakit yang dapat merawat orang tua dan adiknya.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Tantri ‘Kotak’ Klaim Jadi Backing Vokal dalam Lagu Matahariku Agnez Mo

Bahkan dalam kondisi yang panik, Tantri Kotak pun bercerita sempat melihat bagaimana lelahnya tenaga medis mengatur pasien Covid-19.

Kepanikan ini disampaikan oleh Tantri Kotak dalam akun Instagram @tantrisyalindri pada Minggu, 18 Juli 2021.

Hampir 2 tahun melihat sosial media dengan berita Covid, angka positif dan berita duka yang muncul setiap hari," tulis Tantri Kotak seperti dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Instagram @tantrisyalindri. 

Baca Juga: Akun Resmi Biro Humas BKN Adakan Tanya Jawab Seputar Seleksi CASN Selama Masa Pendaftaran, Catat Waktunya!

"Akhirnya saya ada di posisi ini, merasakan bagaimana paniknya mendengar papa, mama dan adik saya positif,” tambahnya. 

Halaman:

Editor: Hafed Asad

Sumber: Instagram @tantrisyalindri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x