Pengemis 'Dobrak' Rumah Ayu Ting Ting, Ayah Rozak Akui Trauma: Ngeri Juga

- 23 Mei 2021, 15:45 WIB
Ayah dari Ayu Ting Ting, Rozak, akui merasa trauma dengan kedatangan pengemis yang mendobrak rumah putrinya.
Ayah dari Ayu Ting Ting, Rozak, akui merasa trauma dengan kedatangan pengemis yang mendobrak rumah putrinya. /Kolase Instagram/@ayutingting92/tangkap layar YouTube Hitz Infotainment/

PR TASIKMALAYA - Kabar perihal Ayu Ting Ting yang disebut pelit kepada pengemis sempat beredar.

Bahkan menurut penuturan pengemisnya tersebut, Ayu Ting Ting selalu langsung mengusir para pengemis.

Ayah dari Ayu Ting Ting sendiri, Abdul Rozak yang biasa dipanggil Ayah Rozak itu mengatakan bahwa tidak pernah terjadi seperti itu.

Baca Juga: Hasil Pertandingan La Liga Spanyol: Menang di Kandang Real Valladolid, Atletico Madrid Pastikan Gelar Juaranya

Dengan detail, ayah Rozak menjelaskan kembali bahwa sebenarnya Ayu Ting Ting dan keluarga trauma jika melihat pengemis.

Pasalnya menurut penjelasan dari Ayah Rozak sendiri, beberapa kali pengemis datang dan bersikap kurang baik terhadap Ayu Ting Ting dan keluarga.

Hal tersebut diungkapkan oleh Ayah Rozak sendiri ketika diwawancarai di kediaman Ayu Ting Ting.

Baca Juga: Menyayat Hati, Beredar Video Orang Utan Berjalan di Lokasi Pertambangan

"Nggak usah ditanggapi lah," kata Abdul Rozak sebagaimana yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal Youtube Hitz Infotainment yang diunggah pada 23 Mei 2021.

"Pernah sampai masuk ngamuk-ngamuk, kami ngeri juga. Kami pernah teriak-teriakan. Itu manusia seram banget, sampai kami trauma," ujar Abdul Rozak.

Pada awalnya, Ayah Ayu Ting Ting tersebut menjelaskan bahwa pengemis tersebut sebelumnya dibiarkan masuk dan diberikan sejumlah uang.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi F1 GP Monaco 2021: Charles Leclerc Meraih Pole Position Perdananya

Namun lama kelamaan, pengemis tersebut dobrak rumah Ayu Ting Ting.

Sang Ayah Ayu Ting Ting tersebut kembali menjelaskan bahwa dia mengusir secara sopan karena dinilai sudah keterlaluan.

"Tetapi jadi kebiasaan dan kami usir sopan. Kami tahan pintu dan dia buka sendiri sampai dorong-dorongan sebelum Jumatan," ujar Ayah Rozak.

Baca Juga: Setuju dengan Shandy Aulia yang 'Ceramahi' Warganet, Putri Anne: Kok Gue Gak Ada Waktu Kayak Gitu

Seakan membela sang anak, Ayah Rozak menuturkan bahwa Ayu Ting Ting bukanlah pelit melainkan trauma tersendiri melihat pengemis.

"Selama ini kami khawatir karena modus-modus ya, banyak pura-pura," kata Abdul Rozak.

Beberapa waktu yang lalu, ada pengemis yang mengungkapkan betapa pelitnya Ayu Ting Ting.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 23 Mei 2021: Andin Ngidam Aneh Lagi, Aldebaran Pusing Mewujudkannya

Hal tersebut terungkap dalam sebuah pernyataan dirinya yang mengakui pengemis bersama rekan-rekan sesama pengemis yang terbiasa mendatangi rumah-rumah artis.

"Kemarin sebelum lebaran, gue naik angkot di Depok, terus barengan sama ibu-ibu, maaf bisa dibilang pengemis tahunan," ujarnya.

"Jadi setiap lebaran, minta-minta gitu ke rumah-rumah orang kaya," lanjutnya.

Baca Juga: Temani Raffi Ahmad Pantau Latihan RANS Cilegon FC, Netizen Salfok ke Nagita Slavina

Salah satu pengemis membahas apakah mereka akan mendatangi rumah Ayu Ting Ting atau tidaknya.

"Terus ada salah satu ibu-ibu bilang eh kita nggak ke rumah Ayu Ting Ting," tanya seorang pengemis.

"Terus temannya bilang nggak ah amit-amit deh, nggak mau lagi. Tiap tahun seperak pun nggak ngasih," ucapnya.

Baca Juga: Hasil Pertandingan La Liga Spanyol: Menang Atas Villarreal, Real Madrid Gagal Raih Juara

Menurut penuturannya bahwa Ayu Ting Ting merupakan artis yang paling pelit.

"Malah pada diusir. Artis paling pelit. Orang-orang paling dikit ngasih Rp5 ribu, ini seperak pun nggak pernah," tulisnya.***

Editor: Linda Agnesia

Sumber: YouTube Hitz Infotaiment


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah