Beberapa Idol K-Pop Positif Covid-19, Kekhawatiran Akan Pandemi Meningkat di Korea Selatan

- 3 Desember 2020, 20:24 WIB
Boyband Korea Selatan, UP10TION
Boyband Korea Selatan, UP10TION /twitter.com/UP10TION

PR TASIKMALAYA – Korea Selatan sedang memerangi lonjakan kasus Covid-19 yang terjadi di wilayah metropolitan Seoul.

Dilansir dari The Korea Herald oleh PikiranRakyat-Tasikmalaya.com pada 3 Desember 2020 negara tersebut telah menambahkan 511 lebih kasus Covid-19, termasuk 493 infeksi lokal.

Menurut Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea kasus baru tersebut meningkatkan total beban kasus menjadi 35.163.

 Baca Juga: Mahfud MD Sebut Benny Wenda Buat Negara Ilusi, Fadli Zon: Jangan Anggap Enteng Imajinasi Kemerdekaan

Otoritas kesehatan Korea telah memperingatkan bahwa negara tersebut dapat melaporkan kasus virus harian antara 700 dan 1.000 dalam satu atau dua minggu ke depan.

Hal tersebut tentu dapat dicegah apabila kecepatan penyebaran saat ini dapat diatasi.

Kekhawatiran akan penyebaran virus tersebut pun semakin tinggi terlebih ketika beberapa anggota grup K-Pop dinyatakan positif terkena virus menular awal pekan ini. 

Diketahui bahwa dua anggota girl grup EVERGLOW, yakni Yiren dan Si Hyeon telah dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Desember 2020 lalu, seperti yang telah disampaikan oleh agensinya ‘Yue Hua Entertainment’.

 Baca Juga: Geledah Rumah Dinas Edhy Prabowo, KPK Temukan Barang Bukti Mulai Uang Asing Hingga Sepeda

Yiren pertama kali dinyatakan positif setelah dia secara sukarela diperiksa karena melihat berita bahwa salah satu kenalannya telah mengidap Covid-19.

Anggota lain dari grup yang beranggotakan enam orang tersebut juga menjalani pemeriksaan, dan Si Hyeon kemudian dinyatakan positif, sedangkan empat anggota yang tersisa dinyatakan negatif.

Kasus tersebut berkembang menjadi lebih besar setelah ternyata sebelumnya grup tersebut menghadiri syuting untuk sebuah episode dari program musik populer ‘Yoo Hee Yeol’s Sketchbook’ pada 24 November.

 Baca Juga: 9 Bulan Indonesia Dilanda Covid-19, Fadli Zon: dari Awal Sudah Salah, ini Bukan Pemutusan Rantai!

Penyanyi lain yang mengambil bagian dalam syuting tersebut seperti MC Yoo Hee Yeol, Gummy, Joo Hyun Mi, Teen Top, Kim Hyun Chul, DAY6’s unit Even of Day dan para staf acara tersebut melakukan tes.

Pada 2 Desember 2020, agensi dari para artis tersebut memberikan pernyataan bahwa tes Covid-19 yang telah dilakukan hasilnya negatif, meski begitu sebagian dari mereka memutuskan untuk menunda jadwal dan melakukan karantina mandiri untuk berjaga-jaga.

Sebelumnya pada hari Selasa, 30 November 2020, Top Media juga mengumumkan bahwa anggota boyband UP10TION dinyatakan positif Covid-19.

 Baca Juga: Berseteru dengan Irma Suryani di Mata Najwa, Fadli Zon : Anda Jangan Fitnah!

Kogyeol dan Bitto masing-masing dinyatakan positif Covid-19 pada hari Selasa dan Senin, sementara anggota lainnya dinyatakan negatif.

Bitto pertama kali mengikuti tes skrining setelah otoritas kesehatan pada hari Minggu memberitahu dia bahwa dia telah melakukan kontak dengan pasien Covid-19.

Setelah dia dipastikan tertular virus keesokan harinya, anggota lainnya menjalani tes, dan Kogyeol juga dinyatakan positif menurut agensi.

 Baca Juga: Cukup 3 Menit, Bongkar Rahasia Resep Dalgona Coffee 100 Persen Sukses Tanpa Mixer

Top Media mengatakan bahwa para anggota yang dites positif Covid-19 akan mengikuti pedoman otoritas kesehatan, sementara anggota dan manajer lainnya akan diisolasi di rumah selama dua minggu.***

Editor: Tita Salsabila

Sumber: THE KOREA HERALD


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah