Tampilkan Teaser Menarik! Choi Woo Shik dan Son Suk Ku Mulai Pengejaran Aneh di Drama A Killer Paradox

12 Januari 2024, 11:52 WIB
Teaser Untuk Drama Komedi Gelap Baru “A Killer Paradox”. //Instagram.com/@netflixkr

PR TASIKMALAYA - Drama Korea terus berkembang dan memberikan cerita yang seru dan menarik, Netflix akan kembali memberikan drama terbaru yang menyenangkan dan genre luar biasa.

Baru-baru ini drama “A Killer Paradox” telah meluncurkan poster dan teasernya, yang mengunggah rasa penasaran dan ketegangan luar biasa.

Berdasarkan webtoon dengan judul yang sama, “A Killer Paradox” adalah drama thriller komedi gelap tentang seorang pria biasa yang secara tidak sengaja membunuh seorang pembunuh berantai dan tengah dikejar oleh seorang detektif polisi.

Drama ini akan disutradarai oleh sutradara Lee Chang Hee, yang sebelumnya sempat menyutradarai drama “Strangers from Hell” dan film “The Vanished”, dan berkerja sama dengan penulis pendatang baru Kim Da Min.

Baca Juga: Sukses Perankan Choi Ung, Penulis Our Beloved Summer Gaet Choi Woo Shik untuk Bintangi Film Rom Com

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Soompi, Choi Woo Shik dalam drama ini akan berperan sebagai Lee Tang, seorang mahasiswa biasa yang menyadari bahwa ia memiliki kemampuan untuk membedakan orang jahat.

Hal itu ia alami setelah dirinya tak sengaja membunuh seorang pembunuh berantai. Kemudian ada Son Suk Ku yang berperan sebagai detektif Jang Nan Gam, yang terus berada di sekitar Lee Tang dengan intuisi dan nalurinya yang seperti binatang untuk mencari orang-orang bermasalah.

Dalam poster terbaru A Killer Paradox, Lee Tang tampak menyadari bahwa orang yang tidak sengaja dia bunuh adalah penjahat keji. Entah itu hanya karena kebetulan atau kemampuan istimewa. 

Namun Lee Tang tampak benar-benar bingung dengan situasi tak terduga yang terjadi di depan matanya.

Baca Juga: Choi Woo Shik Dikabarkan Mengakhiri Kontrak dengan Agensinya, Begini Kata SOOP Management

Lalu di poster lainnya, aura luar biasa detektif Jang Nan Gam menarik perhatian penonton. Mata Jang Nan Gam bersinar seolah naluri dan intuisinya dipicu oleh kasus pembunuhan misterius, yang semakin aneh sejak dia menggalinya lebih dalam.

Dalam video teaser yang dirilis secara bersamaan dengan posternya, diawali dengan tamparan keras di wajah Lee Tang yang menyadarkan keseharian yang terus lesu dan membosankan. 

Lee Tang saat itu kembali dari pekerjaan paruh waktunya di toko serba ada seperti biasa, dan seketika diserang secara brutal oleh pria tak dikenal. Dia nampak tidak akan pernah berani melakukan serangan balik, namun lain halnya dengan kali ini. Ia mengeluarkan palu dan memukul pria itu dengan sekuat tenaga hingga mati. 

Baca Juga: Nonton Jinnys Kitchen Episode 7: Restoran Kembali Ramai, Choi Woo Shik Kesal Ingin Istirahat!

Kejadian ini menandakan perubahan yang tidak dapat diubah dalam kehidupan Lee Tang, yang mana ia bisa membedakan antara yang baik dan buruk.

“A Killer Paradox” dikabarkan akan dirilis pada 9 Februari di platform online Netflix dengan cerita menegangkan dan serunya.

Nantikan terus pembaruan dari drama “A Killer Paradox” yang tayang bulan depan.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler