'DARK BLOOD' ENHYPEN Berhasil Puncaki Tangga Lagu iTunes di 25 Negara Lebih

24 Mei 2023, 19:31 WIB
ENHYPEN dengan mini album ke-4 'DARK BLOOD' puncaki tangga nada. /Twitter.com/@ENHYPEN

PR TASIKMALAYA - ENHYPEN akhirnya mendominasi tangga lagu iTunes di seluruh negara.

Album baru mereka berjudul 'DARK BLOOD' ternyata berhasil mencapai puncak di seluruh negara.

Tak lama setelah perilisan globalnya, judul lagu "Bite Me" lalu berhasil memasuki tangga lagu iTunes di berbagai negara di seluruh dunia. 

Lagu tersebut masuk dalam mini album ke-4 ENHYPEN yang paling ditunggu oleh para penggemar.

Baca Juga: Jadwal Comeback Grup Kpop Mei 2023, Dari LE SSERAFIM , Enhypen hingga Twice

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Allkpop, lagu 'DARK BLOOD' juga menjadi salah satu lagu yang paling ditunggu para penggemar.

Tak hanya itu, album ENHYPEN ini juga menyapu puncak tangga lagu global.

Di awal perilisannya pun, mereka berhasil menduduki nomor 1 tangga lagu iTunes di seluruh dunia dan Eropa. 

Baca Juga: 6 Idol K-Pop yang Memiliki Pengalaman Seram di Asrama, Salah Satunya Jay ENHYPEN

'DARK BLOOD' mencapai #1 di chart album teratas iTunes di lebih dari 25 negara, termasuk Chili, Prancis, Hong Kong, India, india, Jepang, Malaysia, Filipina, Singapura, Spanyol, Thailand, dan banyak lagi.

Kemudian, lagu utama "Bite Me" mendarat di puncak tangga lagu iTunes di total 10 wilayah termasuk Kolombia, Kazakhstan, Mongolia, Polandia, dan Vietnam.

'DARK BLOOD' mengumpulkan lebih dari 1,1 juta kopi terjual pada hari pertama perilisannya di Hanteo. Lagu tersebut akhirnya menjadi lagu terlaris ENHYPEN dalam penjualan hari pertama.***

Editor: Wulandari Noor

Sumber: Allkpop

Tags

Terkini

Terpopuler