Kebingungan dengan 2 Project Besar Bagi Betrand Peto, Ruben Onsu: Harus Kita Balikin Lagi ke TV

8 Februari 2022, 11:54 WIB
Ruben Onsu persiapkan 2 project bagi ulang tahun Betrand Peto yang kerap dipanggil Onyo untuk perayaan ulang tahunnya yang ke-17. /Instagram/@rubenonsu

PR TASIKMALAYA - Ruben Onsu tengah mempersiapkan 2 project besar.

Project besar tersebut disiapkan oleh Ruben Onsu sebagai perayaan bagi ulang tahun Betrand Peto.

Memasuki usia ke 17, Ruben Onsu rupanya ingin memberikan yang terbaik bagi Betrand Peto.

Namun Ruben Onsu pun mengaku kebingungan dengan project yang dibuat bagi Betrand Peto tersebut.

Baca Juga: Trailer Soundtrack 1, Mengisahkan Perasaan Sebenarnya Han So Hee dan Park Hyung Sik yang 20 Tahun Bersama

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari tayangan video di kanal YouTube Sambel Lalap yang dibagikan pada 8 Februari 2022, Ruben Onsu pun mengungkapkan project yang akan dibuatnya bagi Betrand Peto yang kerap dipanggil Onyo tersebut. 

"Saya bingung ya, sebenarnya ada dua project besar buat Onyo," ujarnya.

"Jadi saya juga masih bingung, ya ini satu sebenarnya saya punya ada konsep di mana itu untuk persiapan ulang tahunnya Onyo yang ke 17," sambungnya.

Dijelaskan oleh Ruben Onsu, bahwa dirinya terus memikirkan persiapan project yang masih membuatnya bingung.

Baca Juga: Netizen Merasakan Adanya Perselisihan antara Jang Wonyoung dan Ahn Yujin Sebagai Leader IVE, Berikut Buktinya

"Itu sudah bagus juga gitu," jelasnya.

"Tapi kayaknya agak gimana gitu ya, gitu," lanjut Ruben.

Project yang kedua menurut suami Sarwendah itu adalah kerja samanya dengan Bebi Romeo.

"Yang kedua susahnya itu, yang satunya lagi yang bersama Bebi Romeo," ungkapnya.

Baca Juga: Tes Psikologi: Gambar Gitar atau Awan Langit Biru? Temukan Pikiran Apa yang Paling Mendominasi Dirimu

"Yang kemarin recording itu juga salah satu project besar yang akan dilakukan oleh Onyo, dan seharusnya nih, harusnya ada konser," sambungnya.

Ruben Onsu mengaku ingin membuat konser bagi ulang tahun Bertrand Peto yang ke 17.

"Harusnya ada konser, tapi kan kemarin lumayan ya agak bisa ya, tapi sekarang tiba-tiba pandemi," tutur ayah dari Thalia Putri Onsu tersebut.

"Akhirnya konsernya harus kita balikin lagi ke tv," sambungnya.

Baca Juga: Antisipasi Peningkatan Kasus Omicron, Binda Banten Gencarkan Vaksinasi Covid-19 untuk Anak 6-11 Tahun

Diakui oleh Ruben Onsu bahwa dirinya ingin membuat sebuah konser yang elegan di mana para penonton dapat menikmati penampilan Betrand Peto dengan posisi duduk di kursi.

"Tadinya ada konser, tapi konsernya bukan yang berdiri, tapi yang duduk," jelasnya.

"Duduk berjarak gitu, di mana pastinya juga dengan prokes yang ketat gitu," sambungnya.

Mengingat bahwa Covid-19 kini kembali memuncak di Indonesia, Ruben Onsu pun mengaku pasrah akan keinginannya.

Baca Juga: Tes Psikologi: Gambar Burung atau Buku Akan Ungkapkan Hal Positif Tentang Kepribadian Dirimu

"Tapi ya, percaya," ungkapnya.

"Saya percaya Tuhan punya cerita lain," pungkasnya.***

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: YouTube Sambel Lalap

Tags

Terkini

Terpopuler