Disebut Barbar, Fans Rizky Billar dan Lesti Kejora Beberkan Kekuatannya Saat Bersatu: Setiap Bulan Kita ...

13 Oktober 2021, 15:40 WIB
Fans Rizky Billar dan Lesti Kejora tidak terima disebut fans barbar hingga beberkan kekuatannya saat bersatu. //YouTube/Intens Investigasi

PR TASIKMALAYA - Pasangan muda mudi Rizky Billar dan Lesti Kejora mendapat perhatian khusus dari masyarakat.

Salah satunya dari kelompok yang menamai diri mereka Leslar atau fans dari Rizky Billar dan Lesti Kejora.

Namun, baru-baru ini kehadiran Leslar di belakang Lesti Kejora dan Rizky Bilar cukup menyita perhatian publik.

Baca Juga: Kadar Hubungannya dengan Lesti Kejora Kini 'Merenggang', Gilang Dirga: Padahal Gue Nggak Muka Dua...

Bagaimana tidak, Leslar disebut-sebut kerap menyerang para tokoh atau artis yang tidak menyukai Rizky Billar dan Lesti Kejora.

Sehingga, Leslar kini mendapat julukan fans barbar.

Tudingan itu muncul lantaran Leslar dengan berani menyerang Instagram artis yang kontra dengan pernikahan siri Rizky Billar dan Lesti Kejora.

Baca Juga: Soroti Sifat Asli Baim Wong Usai Kejadian Marahi Kakek Suhud Viral, Edi Prastio: Tidak Patut

Tidak terima diberi julukan barbar, fans Rizky Billar dan Lesti Kejora akhirnya buka suara.

Seperti yang dilihat PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari kanal YouTube Intens Investigasi yang tayang pada 12 Oktober 2021, Rizky Billar dan Lesti Kejora menanggapi tudingan barbar.

"Barbar nya tuh darimana yah, Leslar setiap sebulan sekali ada donasi kemanusiaan, kita santunan anak yatim, itu barbar darimana," jelas Icha dan Oty (perwakilan dari Leslar).

Baca Juga: Mulai 1 November 2021 WhatsApp Akan Hentikan Layanannya untuk 53 Ponsel Ini, Cek Daftarnya!

Icha dan Oty bahkan menjelaskan kekuatan Leslar yang tersebar di seluruh Indonesia.

Di mana mereka (Leslar) terus mengupayakan untuk selalu berbagi dengan anak-anak yatim di seluruh Indonesia.

"Pokonya kita dibagi untuk anak yatim se-Indonesia," jelas Icha dan Oty (wakil Leslar).

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Satu Mata Mistis untuk Tahu Pandangan Orang terhadap Dirimu, Bisa Jadi Bijaksana

Dengan fakta tersebut, Icha menyindir orang yang menyebut Leslar barbar.

Dia menegaskan apakah kegiatan Leslar berdonasi untuk anak yatim termasuk dari aksi barbar.

"Mungkin menurut mereka barbar yah, tapi menurut kita nggak, kita bodo amat lah, kita juga nggak pernah menjelek-jelekan orang lain," jelas fans Leslar lagi.

Baca Juga: Baim Wong Dikenal Dermawan, Pengacara Edi Prastio: Hanya Konten untuk Kepentingan Pribadi

Tidak hanya itu, mereka juga meminta agar netizen stop menghujat Lesti Kejora yang tengah hamil besar.

"Pokonya cukup lah jangan hujat-hujat lagi idola kita, mana Lesti lagi hamil," pinta fans Leslar.

Sementara itu, soal penjelaskan MUI yang memperbolehkan akad nikah dilakukan dua kali, Leslar bersyukur.

Baca Juga: Kantongi Fakta Baru, Polri Ungkap Temuan Ini pada Tiga Anak Diduga Korban Pemerkosaan di Luwu Timur

"Pendapat kita tentu seneng yah, karena MUI akhirnya membuka suara bahwa akad nikah dua kali diperbolehkan," jelas fans Lesti Kejora.

Dan kini, para Leslar hanya bisa mendoakan orang yang tega melaporkan diberikan hidayah.

"Kalau sekarang tinggal doain aja, semoga yang melaporkan diberi hidayah, kita sebagai fans hanya bisa mendoakan aja Mas, gitu," pungkas Leslar.***

 

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: YouTube Intens Investigasi

Tags

Terkini

Terpopuler