13 Tahun ‘Dipenjara’, Britney Spears Resmi Dibebaskan Usai Sang Ayah Dinyatakan ‘Beracun’

30 September 2021, 14:06 WIB
Britney Spears bebas dari sang ayah, Jamie Spears, disebutnya sesuatu yang 'beracun'. /Instagram/@britneyspears

PR TASIKMALAYA – Kabar baik datang dari penyanyi Britney Spears yang akhirnya dibebaskan dari ‘penjara’ pada Rabu, 29 September 2021.

Pada tahun 2008 silam, Britney Spears dinyatakan tidak stabil secara mental serta tidak mampu mengelola kehidupannya sendiri.

Sehingga mau tidak mau, selama 13 tahun terakhir, Britney Spears pun harus hidup di dalam kurungan ‘penjara’ yang dibangun oleh kedua tangan ayahnya sendiri, Jamie Spears.

Baca Juga: Hari Ini Akan Menjadi Hari yang Hebat untuk 3 Zodiak Ini, Salah Satunya Scorpio

Akan tetapi sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Page Six, kemarin, 29 September 2021, pengadilan menemukan bahwa kekangan Jamie Spears terhadap putrinya sendiri memang ‘beracun’.

Sehingga pihak Pengadilan Tinggi Los Angeles di bawah pimpinan Hakim Brenda Penny pun akhirnya mencabut hak perwalian Jamie Spears terhadap kehidupan Britney Spears.

Resmi dicabutnya hak perwalian ini berarti Jamie Spears sudah tidak boleh ikut campur lagi dengan segala urusan pribadi putrinya.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Jari Kelingking Kamu Bisa Tunjukan Kepribadian, Salah satunya Menunjukan Extrovert

Termasuk masalah pengobatan dan finansial.

Berdasarkan pemberitaan Page Six, Jamie Spears akhirnya dilarang mencampuri kehidupan putrinya sendiri setelah Hakim Brenda Penny mendengarkan argumen dari pengacara yang mewakili Britney Spears.

Pangacara Mathew Rosengart sempat mengatakan bahwa hak perwalian harus segera dicabut karena jika tidak, maka Britney Spears bakal harus terus hidup di bawah bayang-bayang mimpi buruk.

Baca Juga: Feni Rose Tiba-tiba Sebut Dirinya Akan Diserang Leslar, Ada Apa?

Di sisi lain, pengacara yang mewakili penyanyi berusia 39 tahun tersebut juga meminta izin dari Hakim Brenda Penny agar memindahkan hak perwalian properti milik Britney Spears yang senilai 60 juta Dolar (sekitar Rp859 miliar) ke tangan John Zabel.

John Zabel merupakan seorang akuntan bersertifikat.

Pemindahan hak perwalian properti milik Britney Spears ditentang keras oleh Vivian Thoreen, pengacara yang mewakili Jamie Spears.

Baca Juga: Ramalan Shio Kelinci, Naga, dan Ular, 30 September 2021: Jangan Andalkan Opini dari Luar

Dalam argumennya, si pengacara mengatakan bahwa bukan hal yang baik untuk mempercayakan pengaturan aset pribadi kepada orang asing.

Akan tetapi Hakim Brenda Penny memilih untuk tidak memproses argument pengacara Vivian Thoreen yang dinilai tidak beralasan lantaran properti Britney Spears pun dinilai kurang aman sewaktu dikelola oleh ayahnya yang ‘beracun’.

Alhasil, Rabu kemarin, John Zabel pun secara resmi ditunjuk pengadilan sebagai pengatur sementara dari aset milik Britney Spears.

Baca Juga: Addie MS ‘Diserang’ Netizen, Sikap Positif Suami Memes Ini Justru Disorot Publik

Setelah Pengadilan Tinggi Los Angeles akhirnya membebaskan Britney Spears dari ‘penjara’ yang mengekang hidupnya selama 13 tahun terakhir, pelantun ‘Circus’ tersebut pun langsung merayakannya dengan menerbangkan pesawat.

Akan tetapi Britney Spears tidak betul-betul menjadi pilot melainkan hanya duduk di bangku co-pilot saja.

Pengalaman pertamanya menerbangkan pesawat diakui sebagai hal yang menegangkan.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Zaskia Gotik dan Sirajuddin Mahmud Pisah Rumah hingga Roy Suryo Duga Akad Nikah Siri Leslar

Di sisi lain, tunangan Britney Spears yaitu Sam Asghari pun ikutan merayakan kebebasan sang ikon pop.

“FREE BRITNEY!” tulis Sam Asghari via Instagram Story miliknya untuk merayakan kebebasan Britney Spears yang sudah ‘dipenjara’ selama 13 tahun terakhir.***

Editor: Aliyah Bajrie

Sumber: Page Six

Tags

Terkini

Terpopuler