Nia Ramadhani dan Ardie Diamankan Polisi, Diduga Memakai Sabu-sabu Selama 4 Bulan

8 Juli 2021, 15:15 WIB
Penangkapan Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie dibenarkan langsung oleh Kombes Pol Yusri Yunus selaku Kabid Humas Polda Metro Jaya. /Instagram.com/@ramadhaniniabakrie

PR TASIKMALAYA – Publik figur Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie diamankan pihak kepolisian pada Rabu, 7 Juli 2021.

Penangkapan Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie berkaitan dengan penyalahgunaan narkoba.

Penangkapan Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie dibenarkan langsung oleh Kombes Pol Yusri Yunus selaku Kabid Humas Polda Metro Jaya.

Baca Juga: Kesal dengan Ucapan Negatif Warganet, Tamara Bleszynski Sempat Tutup Kolom Komentar: Mohon Maaf Teman-teman

“Saya membenarkan bawa NA dan AB ditangkap,” tutur Kombes Pol Yusri Yunus seperti yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News pada Kamis, 8 Juli 2021.

Selain Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie, ditangkap juga laki-laki dengan inisial ZN.

“Pertama, inisialnya ZN, ini laki-laki umurnya 43 tahun dia adalah sopir juga membantu di kediaman dua tersangka lainnya,” ungkap Kombes Pol Yusri Yunus.

Baca Juga: Diduga Terjerat Kasus Narkoba, Begini Kronologi Penangkapan Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie

Adapun barang bukti yang telah diamankan dalam kasus penangkapan Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie berupa narkotika jenis sabu-sabu.

“Barang bukti yang diamankan satu jenis sabu-sabu,” beber Kombes Pol Yusri Yunus.

Pihak kepolisian menangkap Nia Ramadhani dan ZN di Pondok Indah, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Diamankan Kepolisian Akibat Dugaan Narkoba, ini Unggahan Terakhir Nia Ramadhani: Tak Seperti yang Diharapkan

“Langsung dipimpin kanitnya (penangkapan), yang bertempat tinggal di Pondok Indah, Jakarta Selatan. Kemudian diamankan ZN, narkotika jenis sabu-sabu,” jelas Kombes Pol Yusri Yunus.

Berdasarkan penyelidikan, Nia Ramadhani dan Ardie Bakrie diduga menghisap sabu-sabu bersama-sama.

“Kemudian dilakukan pendalaman dan mengakui bahwa juga suaminya saudara AAB juga menghisap bersama,” tutur Kombes Pol Yusri Yunus.

Baca Juga: Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Diciduk Terkait Narkoba, Aburizal Bakrie Justru Ditagih Netizen Utang Lapindo

Meski Nia Ramadhani dan ZN ditangkap langsung di Tempat Kejadian Perkara (TKP), Ardhie Bakrie tidak berada di tempat.

“Tetapi pada saat di TKP, saudara AAB tidak ada,” ujar Kombes Pol Yusri Yunus.

Lebih lanjut, ZN dan Nia Ramadhani dibawa langsung ke Polres Metro Jakarta Pusat.

“Baru setelah saudara NA menghubungi suaminya, saudara AAB datang ke Polres Metro Jakarta Pusat untuk menyerahkan diri,” beber Kombes Pol Yusri Yunus.

Baca Juga: Lagu Miliknya Diparodikan Ryeowook, Rossa Akui Sudah Lama Berteman dengan Seluruh Anggota Super Junior

Berdasarkan hasil pemeriksaan, ketiga orang tersebut dinyatakan positif menggunakan narkoba.

“Dilakukan tes terhadap ketiga orang tersebut, tes urin menyatakan positif,” jelas Kombes Pol Yusri Yunus.

Lebih kanjut, ketiga orang tersebut telah ditetapkan sebagai tersangka.

“Tiga-tiganya sudah ditetapkan sebagai tersangka,” kata Kombes Pol Yusri Yunus.

Baca Juga: Bahagia Lagu Miliknya Diparodikan Ryeowook Super Junior, Rossa: Dia Punya Suara yang Bagus

Berdasarkan pengakuan, tersangka telah menggunakan narkoba sejak empat hingga lima bulan lalu.

“Kami masih mendalami berapa lama yang bersangkutan memakai, Walaupun awalnya (mengaku) sekitar empat lima bulan ya, pengakuan awalnya,” jelasnya.

Pihak kepolisian saat ini tengah menelusuri juga pemasok narkoba tersebut.

Baca Juga: Ryeowook Super Junior Parodikan Lagu ‘Hati Yang Kau Sakiti’, Rossa Ungkap Kronologinya, Begini Ceritanya!

Ada kemungkinan pemasok tersebut merupakan pemasok narkoba di kalangan para artis.

“Kami akan cek, termasuk pemasoknya dari mana, apakah pemasoknya untuk para artis? Tim masih bergerak di lapangan,” pungkasnya.***

Editor: Tita Salsabila

Tags

Terkini

Terpopuler