Siapkan 6 Dokumen Persyaratan Ini agar Pengajuan Pinjaman KUR Syariah Pegadaian 2023 Disetujui!

- 21 Oktober 2023, 14:43 WIB
Berikut adalah dokumen persyaratan utama yang perlu dilampirkan dalam pengajuan KUR Syariah Pegadaian 2023.
Berikut adalah dokumen persyaratan utama yang perlu dilampirkan dalam pengajuan KUR Syariah Pegadaian 2023. /Pegadaian

PR TASIKMALAYA – Dalam proses pengajuan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Syariah di Pegadaian, memahami persyaratan yang diperlukan adalah langkah awal yang sangat penting.

Artikel ini akan membantu Anda memahami secara lengkap dokumen persyaratan yang diperlukan untuk mengajukan fasilitas pinjaman KUR Syariah di Pegadaian 2023.

Maka dari itu, Anda bisa mempersiapkan persyaratannya secara rinci dalam mengajukan pinjaman KUR Syariah Pegadaian ini yang sesuai dengan kebutuhan usaha Anda.

Berikut adalah dokumen persyaratan utama yang perlu dilampirkan dalam pengajuan KUR Syariah Pegadaian 2023.

Baca Juga: Song Kang Tampilkan Tatapan Mautnya dalam Poster My Demon Bersama dengan Kim Yoo Jung

  • Fotocopy Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP)
  • Fotocopy Kartu Keluarga (KK)
  • Fotocopy Surat Nikah bagi calon nasabah yang sudah menikah
  • Surat Keterangan Domisili apabila alamat tinggal berbeda dengan KTP
  • Fotocopy Nomor Induk Usaha (NIB) atau Surat Keterangan Izin Usaha (IUMK), SIUP yang diperoleh dari pejabat berwenang,
  • Fotocopy rekening Listrik/air/telepon.

Untuk catatan, pastikan usaha yang Anda jalankan sudah memenuhi kriteria UMKM yang diperlukan seperti memiliki usaha UMKM yang sudah mendapat izin dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku, aktif, layak, produktif serta memiliki pendapatan secara rutin harian bulanan atau laporan keuangan yang jelas.

Sebagai informasi, Plafon pinjaman KUR Syariah Pegadaian 2023 dimulai dari Rp 1 juta-Rp 10 juta dengan tarif 3% efektif per tahun. ***

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x