Bansos PKH Anak Sekolah Rp4,4 Juta untuk SD hingga SMA, Ini Jadwal Pencairannya

23 Juni 2022, 10:50 WIB
Ilustrasi. Ini jadwal pencairan Bansos PKH Anak Sekolah dari SD hingga SMA dengan total Rp4,4 juta. /Pixabay//RamadhanNotonegoro

PR TASIKMALAYA - Bantuan Sosial atau Bansos masih disalurkan oleh Pemerintah melalui Kemensos yang mencakup PKH Anak Sekolah.

Jumlah uang dari Bansos PKH Anak Sekolah dengan total Rp4,4 juta akan disalurkan kepada siswa SD hingga SMA.

Siswa calon penerima Bansos PKH Anak Sekolah dari SD hingga SMA akan mendapatkan uang dengan jumlah yang berbeda-beda.

Dari total Rp4,4 juta uang yang akan diterima oleh siswa SD hingga SMA dari Bansos PKH Anak Sekolah, berikut ini rincian jumlah yang akan diterima sesuai kategori, di bawah ini:

Baca Juga: Gunakan HP! Bansos PKH Anak Sekolah SD Cair Rp900 Ribu, Berikut Cara Daftarnya

- Siswa SD berhak mendapatkan Bansos PKH Anak Sekolah sebesar mendapatkan Rp900 ribu per tahun.

- Siswa SMP akan mendapatkan Bansos PKH Anak Sekolah sebesar Rp1,5 juta per tahun

- Sementara untuk siswa SMA berhak mendapatkan Bansos PKH Anak Sekolah sebesar Rp2 juta per tahun.

Perihal jadwal pencairan Bansos PKH Anak Sekolah, Kemensos membagi ke dalam 4 tahap, yakni:

Baca Juga: Tes Fokus: Susah Banget! 98 Persen Tak Mampu Cari Pria Aneh yang Sembunyi di Sekitar 3 Bocah Ini

- Tahap pertama telah dilaksanakan dari Januari hingga Maret.

- Lalu tahap 2 pencairan Bansos PKH Anak Sekolah dijadwalkan pada bulan April hingga Juni.

- Setelah itu, pada tahap 3 pencairan Bansos PKH Anak Sekolah dapat dicairkan pada Juli hingga September.

- Tahap terakhir siswa SD hingga SMA akan mendapatkan Bansos PKH Anak Sekolah pada bulan Oktober hingga Desember.

Baca Juga: Link Utama Pengumuman SBMPTN Lemot? Coba Link Mirror untuk Calon Mahasiswa UI hingga Unpad

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Kemensos, siswa yang ingin mendaftarkan diri sebagai salah satu penerima Bansos PKH Anak Sekolah bisa melakukan pendaftaran melalui HP.

- Siapkan HP, laptop atau komputer dengan akses internet.

- Unduh atau download aplikasi Cek Bansos Resmi Kemensos

- Klik 'Buat Akun Baru' ketika sudah mengunduh aplikasi 'Cek Bansos'

Baca Juga: Tes Psikologi: Ada Hantu di antara Pasangan ini, si Otak Cerdas Menganalisa akan Menemukannya dengan Mudah

- Isi data diri yang diminta, seperti nomor KK, NIK KTP, dan lainnya.

- Unggah foto e-KTP Anda kemudian selfie dengan KTP.

- Foto bagian depan rumah milik Anda.

- Sebelum melakukan verifikasi, periksa kembali seluruh data dengan benar.

- Klik 'Buat Akun Baru'

Baca Juga: Tes Psikologi: Pria Ini Tertarik ke Siapa? 90 Persen Gagal Paham Soal Bahasa Tubuhnya, Ayo Anda Harus Bisa!

- Kembali ke halaman utama lalu klik 'Daftar Usulan'

- Pilih jenis Bansos PKH Anak Sekolah.

Jika seluruh data terverifikasi dan dinyatakan lolos sebagai penerima Bansos PKH Anak Sekolah.

Siswa SD hingga SMA yang mendaftar sebagai penerima Bansos PKH bisa cek di cekbansos.kemensos.go.id.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Kemensos

Tags

Terkini

Terpopuler