Update Harga Logam Mulia Emas Antam pada Jumat, 25 Februari 2022

25 Februari 2022, 07:26 WIB
ILUSTRASI - Resmi dijual di marketplace Kamis kemarin, berikut update harga logam mulia Antam pada Jumat, 25 Februari 2022.* /Michael Steinberg/Pexels/

PR TASIKMALAYA - PT Aneka Tambang Tbk. atau Antam secara resmi membuka butik logam mulia di marketplace atau online shop pada Kamis, 24 Februari 2022.

Diketahui bahwa Antam sendiri merupakan logam mulia produk emas batangan yang digadang-gadangkan memiliki nilai investasi yang stabil.

Hadirnya logam mulia emas Antam di online shop merupakan angin segar bagi para konsumen yang selama ini kesulitan mendapatkan akses menuju butik resmi.

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Antara News, Direktur Utama Antam Nico Kanter menjelaskan alasan PT Antam Tbk. merambah ke marketplace.

Baca Juga: Ramalan Shio Ayam, Anjing, dan Babi untuk Jumat, 25 Februari 2022: Imbangi Waktu Bermain dan Kerja Keras

Menurut Nico, alasan utama PT Antam Tbk. membuka butik resmi di marketplace sendiri merupakan strategi perluasan pasar, agar bisa menjangkau konsumen lebih luas lagi.

Pasalnya, Nico menerangkan bahwa ada beberapa konsumen yang kesulitan untuk mendapatkan emas batangan Antam, karena jarak tempuh menuju butik resmi yang terlalu jauh.

"Masuknya Antam di marketplace merupakan strategi perusahaan untuk memenuhi permintaan konsumen dan adaptasi pasar," ujar Nico.

Oleh karena itu, Nico menilai bahwa dengan hadirnya butik resmi Antam di marketplace bisa mempermudah konsumen untuk mendapatkan logam mulia ini.

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini Jumat, 25 Februari 2022: Trans TV, SCTV, NET TV, TVRI, Ada Drakor Kkondae Intern

Nico juga menyebut, dengan hadirnya butik resmi Antam di marketplace juga salah satu cara untuk meminimalisir penipuan dan menjaga keamanan dalam bertransaksi logam mulia ini.

Selain itu, Nico menjelaskan bahwa hadirnya butik resmi Antam di marketplace merupakan salah satu cara untuk mempermudah memasarkan produk-produk baru.

"Dengan hadirnya Antam di marketplace, tentu akan mempermudah akses seluruh masyarakat di Indonesia untuk membeli produk logam mulia Antam secara langsung dengan jaminan keamanan dan keaslian produk," ucap Nico.

Nico mengklaim bahwa aksi yang dilakukan oleh PT Antam ini akan memperkuat penjualan produk emas batangan Antam di pasar domestik.

Baca Juga: Tentara Rusia Disebut 'Turunkan Senjata dan Tolak Berperang' dengan Ukraina, Rencana Putin Gagal?

Pasalnya, selama ini konsumen hanya bisa membeli emas Antam secara resmi dan langsung dari sius www.logammulia.com dan beberapa butik resmi.

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari situs resmi PT Antam Tbk, berikut harga emas Antam terbaru hari Jumat, 25 Februari 2022:

Emas Antam 0,5gr = Rp547.000

Emas Antam 1gr = Rp994.000

Baca Juga: Tes Psikologi: Bunga yang Dipilih Bisa Ungkap Bagaimana Kepribadian Anda Saat Hadapi Tantangan

Emas Antam 2gr = Rp1.928.000

Emas Antam 3gr = Rp2.867.000

Emas Antam 5gr = Rp4.745.000

Emas Antam 10gr = Rp9.435.000

Baca Juga: Kate Middleton Gunakan Pakaian hingga Aksesoris dengan Total Ratusan Juta Rupiah Selama di Denmark

Emas Antam 25gr = Rp23.462.000

Emas Antam 50gr = Rp46.845.000

Emas Antam 100gr = Rp93.612.000

Emas Antam 250gr = Rp233.765.00

Baca Juga: Rusia Serang Ukraina: Mengapa Jagat Maya Diramaikan dengan Seruan Perang Dunia III?

Emas Antam 500gr = Rp467.320.000

Emas Antam 1000gr = Rp934.600.000

Informasi lebih lanjut terkait dengan layanan transaksi logam mulia Antam dapat diperoleh melalui laman www.logammulia.com, media sosial di Instagram @antamlogammulia.

Email infolm@antam.com, call center 0804-1-888-888, dan Butik Emas Antam Official di Tokopedia.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Logam Mulia ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler