Hoaks atau Fakta: Benarkah 350 TNI Diturunkan untuk Amankan Pulau Pasir?

- 7 November 2022, 20:01 WIB
HOAKS - Beredar sebuah video di TikTok yang menyebut ada 350 TNI yang diturunkan untuk mengamankan Pulau Pasir.*
HOAKS - Beredar sebuah video di TikTok yang menyebut ada 350 TNI yang diturunkan untuk mengamankan Pulau Pasir.* /

PR TASIKMALAYA - Beredar sebuah video di TikTok yang menyebut ada 350 TNI yang diturunkan untuk mengamankan Pulau Pasir.

Akun TikTok Karta itu menyebut jika 350 TNI tersebut dikirim untuk menjaga Pulau Pasir dari pasukan Australia.

"Semakin memanas. 350 TNI dikirim amankan Pulau Pasir. TNI siap angkat senj4t4 jika pasukan Au$tr4li4 memasuki wilayah tersebut," tulis akun TikTok tersebut.

Akun TikTok itu bahkan mengunggah video yang memperlihatkan sejumlah anggota TNI.

Baca Juga: Tes IQ: Bisakah Anda Menemukan Katak Tersembunyi? si Jenius Melihatnya dalam 20 Detik Saja

HOAKS - Beredar sebuah video di TikTok yang menyebut ada 350 TNI yang diturunkan untuk mengamankan Pulau Pasir.*
HOAKS - Beredar sebuah video di TikTok yang menyebut ada 350 TNI yang diturunkan untuk mengamankan Pulau Pasir.* Turn Back Hoax MAFINDO

Baca Juga: Link Nonton Chainsaw Man Episode 5 Sub Indo: Debut Trio Denji, Power, dan Aki!

Lantas, benarkah 350 TNI diturunkan untuk mengamankan Pulau Pasir?

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Turn Back Hoax, klaim soal 350 TNI diturunkan untuk mengamankan Pulau Pasir adalah hoaks.

Faktanya, video tersebut bukanlah informasi soal adanya 350 TNI yang diturunkan untuk mengamankan Pulau Pasir dari pasukan Australia.

Video asli justru menjelaskan soal pelepasan anggota TNI untuk menjaga perbatasan Repulik Indonesia dengan Republik Demokrasi Timor Leste.

Baca Juga: Tes IQ: Bisa Temukan Kelabang? Cuma Orang Jenius yang Dapat Menemukannya dengan Cepat

Video pelepasan TNI tersebut diambil di Mako Yonkav 10/Mendagiri Jl. Perintis Kemerdekaan Makassar pada Selasa, 6 September 2022 lalu.

Kepala Staf Umum TNI Letjen TNI Eko Margiyono, M.A., beserta rombongan melaksanakan pemeriksaan Kesiapan Operasi Satuan Yonkav 10/Mendagiri yang akan melaksanakan Tugas Operasi Pengamanan Perbatasan RI-RDTL di Wilayah Atambua Sektor Barat.

Mkaa dari itu, dapat dipastikan jika klaim soal 350 TNI diturunkan untuk mengamankan Pulau Pasir adalah hoaks.***

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: Turn Back Hoax MAFINDO


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x