Trailer She-Hulk Ungkap Permulaan Jennifer Walters Mendapatkan Kekuatan Bruce Banner

- 27 Juli 2022, 18:14 WIB
Dalam trailer She-Hulk memperlihatkan ketika awal mula Jennifer Walters mendapatkan kekuatan seperti Bruce Banner.
Dalam trailer She-Hulk memperlihatkan ketika awal mula Jennifer Walters mendapatkan kekuatan seperti Bruce Banner. /Tangkap layar YouTube Marvel Entertainment

PR TASIKMALAYA - Trailer baru serial She-Hulk Disney+ dari Marvel Studios berikutnya, mengungkapkan bagaimana Jennifer Walters yang diperankan Tatiana Maslany mendapatkan kekuatan super Bruce Banner.

Video trailer baru dari serial She-Hulk: Attorney at Law, mengungkapkan ketika Jennifer Walters mendapatkan kekuatan super Hulk dari Bruce Banner.

Fase 4 telah berjalan jauh sejak diluncurkan, dengan fokus pada karakter veteran serta pengenalan pahlawan super dan penjahat baru dari Marvel Universe, termasuk dalam serial She-Hulk.

Dari petualangan yang berputar di sekitar Multiverse hingga pengenalan pahlawan baru dari New Jersey, Fase 4 perlahan mendekati akhir dengan serial She-Hulk.

Baca Juga: Sutradara She-Hulk: Attorney at Law Ceritakan Soal Menyeimbangkan Komedi dan Aksi

Dikatakan bahwa film MCU terakhir di Fa se 4 adalah Black Panther: Wakanda Forever. 

Sementara untuk serial di Disney+, She-Hulk: Attorney st Law akan menjadi serial Marvel terakhir sebelum Fase 5 dimulai pada tahun 2023, yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Screen Rant.

She-Hulk: Attorney st Law akan berfokus pada cerita Jennifer Walters, yang diperankan oleh aktris Tatiana Maslany, sebagai pengacara berubah memiliki kekuatan super berkat sepupunya Bruce Banner/Hulk.

Setelah membintangi beberapa film Avengers, Bruce Banner yang diperankan Mark Ruffalo akan mengambil bagian dalam serial She-Hulk: Attorney at Law, dimana dia akan datang bersama sepupunya.

Halaman:

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Screen Rant


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah