Golongan Darah dan Kaitannya dengan Kepribadian, Ada yang Terlahir Psikopat!

- 23 Mei 2022, 11:33 WIB
Begini kaitan antara golongan darah dengan kepribadian seseorang yang dipercayai oleh masyarakat Korea Selatan.
Begini kaitan antara golongan darah dengan kepribadian seseorang yang dipercayai oleh masyarakat Korea Selatan. /PIXABAY/200degrees

PR TASIKMALAYA – Di Korea Selatan, mengetahui golongan darah sendiri serta orang lain merupakan hal yang wajib.

Sebab mengetahui golongan darah bukan hanya untuk kepentingan medis saja, tetapi dipercayai bisa berguna juga untuk mengetaui kepribadian seseorang.

Di Kebudayaan Korea, seseorang bisa jadi pemalas, kreatif, bahkan psikopat gegara golongan darah yang dimilikinya.

Mungkin Anda tidak percaya bahwa golongan darah bisa mempengaruhi kepribadian, tetapi hasil penelitian telah berhasil membuktikan adanya satu golongan darah yang menyebabkan orang-orang yang terlahir dengannya jadi berjiwa psikopat lho!

Baca Juga: Tes IQ: Siapa Anak Adopsi dalam Keluarga Ini? Ungkap Kamu Genius Logika Jika Bisa Jawab

Seram sekali bukan?

Simak! Inilah kepribadian berdasarkan golongan darah yang dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman The Kraze.

1.      Golongan darah A

Mereka yang terlahir dengan golongan darah A biasanya tidak suka berbagi perasaannya dengan orang lain serta sulit percaya. Di lain sisi, mereka terlahir setia juga perhatian.

Baca Juga: Cameo Gong Yoo yang Misterius di Squid Game Jadi Sorotan, Sutradara Beberkan Latar Belakang Karakter

Wanita bergolongan darah A dikenal memiliki harga diri yang luar biasa tinggi, setia dan selalu jujur terhadap pasangannya, tetapi mudah cemburu juga emosional.

Sebaliknya, pria bergolongan darah A justru berjiwa ramah. Namun mereka mudah merasa tersakiti.

Adapun sifat negatif yang dimiliki mereka yang bergolongan darah A yaitu obsesif, keras kepala, serta gemar memandang rendah diri sendiri.

Jika ingin mencari pasangan hidup yang cocok, disarankan untuk memilih mereka yang bergolongan darah O.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Hewan Apa yang Pertama Terlihat? Ungkap Karakter Salah Satunya Arogan

2.      Golongan darah B

Terkenal kelewat mandiri sampai-sampai tidak peduli dengan pemikiran orang-orang di sekitarnya, kurang sabaran, kreatif, serta sedikit malas.

Pria bergolongan darah B memiliki reputasi buruk di mata masyarakat Korea. Sebab mereka dianggap sebagai playboy ulung.

Sementara wanita bergolongan darah B senang mengutarakan pendapat mereka serta benci diatur. Mereka juga mudah bosan, kuat, dan individualis.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Lihat Angsa atau Tupai? Ungkap Karakter Anda, Salah Satunya Cerdas

Sifat negatif yang dimiliki mereka yang bergolongan darah B yaitu pelupa, selalu mementingkan diri sendiri, pemalas, bahkan berjiwa psikopat.

Hasil penelitian dari seorang ahli bakteri bernama Max Gundel menyebutkan bahwa kebanyakan psikopat di dunia rupanya bergolongan darah B.

Dan pasangan yang paling cocok untuk mengimbangi jiwa psikopat mereka ini yaitu orang bergolongan darah AB.

3.      Golongan darah AB

Baca Juga: 5 Pasangan Bintang Drama Korea yang Pertahankan Hubungan Meski Drakornya Sudah Selesai Ditayangkan

Dikenal sebagai si jenius yang berisik juga berjiwa psikopat.

Mereka yang memiliki golongan darah AB paling tidak disukai di dunia kerja Korea Selatan.

Adapun kepribadian paling umum yang dimiliki orang bergolongan darah AB yaitu rasional, jago mengatur keuangan, sensitif, pemalu, serta si berisik yang hobi melucu.

Pria bergolongan darah AB terlihat dingin serta sulit digapai saat pertemuan pertama. Namun mereka bisa menjadi teman yang peduli serta pemaaf setelah seseorang lebih mengenalnya.

Baca Juga: Stranger Things Season 4: Jadwal Rilis, Sinopsis, Daftar Pemain

Pria dengan golongan darah AB juga mudah beradaptasi. Sementara versi wanitanya, dikenal selalu penasaran dengan urusan orang lain, tetapi tidak mau urusannya sendiri menjadi perhatian banyak orang.

Wanita bergolongan darah AB juga terkenal tidak sabaran dan curigaan. Namun mereka penyayang juga perhatian terhadap orang-orang terdekatnya.

Tidak ada lagi pasangan yang lebih cocok bagi mereka yang bergolongan darah AB selain orang dengan golongan AB itu sendiri.

4.      Golongan darah O

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari Ini Senin, 23 Mei 2022: ANTV, Trans 7, dan tvOne, Ada Film Horor Keramat

Orang bergolongan darah O paling disukai oleh masyarakat Korea. Sebab mereka dipercayai memiliki kepribadian terbaik dibandingkan seluruh golongan darah lainnya.

Adapun kepribadian positif yang dimiliki termasuk percaya diri, pengambil resiko, bisa mengenal potensi diri, ramah, ekspresif, serta pedulian.

Di lain sisi, mereka sangat berambisi untuk mencapai kesuksesan, arogan, serta pembawaannya agak kasar.

Pria yang terlahir dengan golongan darah O biasanya kelewat sensitif, tetapi sangat hobi menyembunyikan perasaan mereka gegara takut ditolak. Mereka juga mudah mempercayai orang lain.

Baca Juga: Pendaftaran Program Kartu Prakerja Gelombang 30 Telah Dibuka!

Sementara wanita bergolongan darah O justru luar biasa berani, kuat, serta sulit diprediksi. Mereka juga mudah merasa kesepian dan tersakiti.

Adapun pasangan paling cocok untuk mereka yaitu orang-orang bergolongan darah A.

Demikianlah rangkuman golongan darah dan kaitannya dengan kepribadian, ternyata ada yang berjiwa psikopat!***

Editor: Aghnia Nurfitriani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah