Kenali Lebih Jauh Psikopat dan Ciri Umumnya, Salah Satunya Ternyata Orang yang Kurang Empati

- 22 Mei 2022, 17:26 WIB
Ilustrasi. Tersedia informasi soal psikopat dan ciri umumnya, yang salah satunya ternyata seorang yang kurang empati.
Ilustrasi. Tersedia informasi soal psikopat dan ciri umumnya, yang salah satunya ternyata seorang yang kurang empati. /PEXELS/RODNAE Productions

PR TASIKMALAYA – Mendengar istilah psikopat untuk sebagian orang, mungkin dinilai hal yang yang menakutkan.

Apalagi psikopat sering dikaitkan dengan hal yang kejam seperti tindakan kekerasan, bahkan pembunuhan.

Namun, apakah psikopat memang benar demikian? Terkait itu kita perlu mengetahui lebih dalam lagi untuk memahaminya.

Selain itu juga penting untuk kita mengetahui ciri umum yang dimiliki oleh orang-orang psikopat.

Baca Juga: 5 Ciri-ciri Wanita Psikopat dari Sikapnya, di Antaranya Sering Bersikap Terlalu Baik dan Super Narsis

Dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari verywellmind, sebetulnya secara istilah ‘psikopat’ digunakan untuk menggambarkan seseorang yang tidak berperasaan, tidak emosional, dan memiliki moral yang rusak.

Hanya saja istilah tersebut tidak digunakan dalam kesehatan mental yang resmi, hanya istilah itu digunakan pada pengaturan klinis dan hukum.

Sementara itu definisi psikopat dalam dunia Psikiatri adalah kepribadian antisosial (ASPD), hal ini dijelaskan oleh Dr. Prakash Masand, seorang Psikiater dan Pendiri dari Centers of Psychiatric Excellence.

ASDP digambarkan sebagai individu yang suka menunjukkan pola manipulasi dan pelanggaran kepada orang lain.

Baca Juga: Kontroversi Kim Garam LE SSERAFIM Disebut Titik Terendah HYBE, Staf: Saya Malu Bekerja di Tempat Itu

Banyak orang yang menganggap seorang psikopat adalah sosok pendiam, penyendiri, padahal belum tentu.

Seorang psikopat adalah mereka adalah seorang anti sosial, yang artinya tindakannya sering bertentangan dengan nilai-nilai masyarakat pada umumnya.

Berikut ini beberapa tanda umum yang dimiliki oleh seorang Psikopat:

1. Berperilaku yang tidak bertanggung jawab secara sosial

Baca Juga: Fahmi Idris Meninggal Dunia

2. Mengabaikan atau melanggar hak yang dimiliki oleh orang lain

3. Ketidakmampuan untuk membedakan antara yang benar dan yang salah

4. Kesulitan untuk menunjukkan rasa penyesalan dari perbuatannya

5. Kesulitan untuk menunjukkan rasa empati kepada orang lain

Baca Juga: Tes IQ: Uji Ketajaman Mata, Seberapa Cepat Kamu Bisa Temukan Huruf S di Antara Angka 5?

6. Memiliki kecenderungan sering berbohong

7. Memiliki kecenderungan untuk memanipulasi orang lain

8. Sering bermasalah terkait hal yang sama dengan hukum

9. Mengabaikan keselamatan umum dan tanggung jawab dirinya***

Baca Juga: Tes Psikologi: Pilih Langit yang Menarik, Lihat Pesan Apa yang Ada di Baliknya Tentang Karakter Anda

Disclaimer: Informasi artikel ini hanya untuk tujuan informasi, kamu tetap memerlukan bantuan dari ahlinya, untuk bisa bisa memberikan penilaian tersebut bisa dari Psikolog atau Psikiater dan yang lainnya.

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Very Well Mind


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x