Tes Kepribadian: Ternyata Urutan Kelahiran Bisa Ungkap Sifat Seseorang, Ada yang Jadi Pemimpin

- 20 Mei 2022, 07:03 WIB
Ilustrasi. Anda dapat bongkar sifat melalui tes kepribadian ini dengan metode urutan kelahiran.
Ilustrasi. Anda dapat bongkar sifat melalui tes kepribadian ini dengan metode urutan kelahiran. /Pexels/Catalina Carvajal Herrera

PR TASIKMALAYA - Berbagai tes kepribadian telah banyak beredar.

Kini tes kepribadian tidak harus berpatokan dari gambar.

Dalam tes kepribadian ini, Anda hanya cukup mengetahui urutan kelahiran.

Nantinya tes kepribadian ini dapat menjelaskan berdasarkan urutan kelahiran Anda.

Baca Juga: Tes IQ: Ketahui Kepribadian Unggul Anda dari Teka-teki Sulit Ini, Mampu Temukan Semut di Gambar?

Masih satu keluarga, Anda dan adik atau kakak pasti mempunyai sifat yang berbeda.

Ketahui Anda termasuk anak pertama, tengah, atau terakhir seperti yang dimuat Potensi Bisnis dengan judul "Tes Psikologi: Apakah Anda Anak Sulung, Tengah, atau Bungsu? Urutan Kelahiran Ternyata Bisa Ungkap Kepribadian".

Jadi, apakah Anda anak sulung, tengah, atau bungsu di dalam keluarga? Cari tahu kepribadian diri lewat tes psikologi kali ini.

Anak sulung

Anak sulung adalah anak tunggal yang mendapat semua perhatian dan kasih sayang orang tuanya sebelum akhirnya memiliki seorang adik.

Baca Juga: Ini Alasan Doctor Strange Masih Mengingat Spider-Man di Film Multiverse of Madness

Kehadiran saudara laki-laki atau perempuan membuat posisi anak sulung berubah secara drastis.

Hal ini dapat menyebabkan perasaan rendah diri, dan dapat mempengaruhi kepercayaan diri mereka terhadap sesuatu yang diperjuangkan selama masa dewasa.

Namun, ada sisi positifnya yakni anak sulung dipercaya dengan banyak tanggung jawab sejak dini, yang membuat mereka menjadi pemimpin yang baik di kemudian hari.

Ciri-ciri kepribadian anak sulung antara lain perfeksionis, ambisius, bertanggung jawab, peduli, dan dapat dipercaya.

Baca Juga: Tes IQ: Teka-teki Foto Jadul, Bisa Temukan Panda dalam 7 Detik? Buktikan Anda Jenius Bermata Tajam!

Anak tengah

Anak tengah biasanya mendapat banyak perhatian, tetapi tidak membuatnya terlalu manja.

Mereka mungkin mencoba 'menggulingkan' sang kakak dan sangat kompetitif.

Dalam keluarga yang lebih besar, anak tengah mungkin merasa dilupakan dan kurang penting dibandingkan anak sulung atau bungsu.

Mereka akan mencoba mencari cara untuk dilihat dan diakui, bahkan akan sangat memberontak selama masa pubertas.

Baca Juga: Tes IQ: Orang Pintar Bisa Ungkap Teka-teki Pembunuhan dengan Cepat, Siapa Pelakunya?

Di dunia kerja, anak tengah akan beradaptasi dengan cepat dan mereka selalu berusaha menghindari konflik.

Ciri-ciri penting anak tengah antara lain berjiwa sosial, kemampuan beradaptasi yang baik, dan mandiri.

Anak bungsu

Para anak bungsu mungkin sedikit terbatas ruang geraknya dan seolah tidak berdaya.

Hal ini lantaran kakak-kakak mereka diperbolehkan untuk berbuat lebih banyak, sementara yang bungsu masih diawasi dengan ketat oleh orang tua.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Ujung Jempol Bisa Ungkap Sifat Unik Seseorang, dari Kreatif, Praktis, hingga Diplomatis

Terkadang hal tersebut dapat menyebabkan kemarahan bagi si bungsu dan frustasi.

Anak bungsu biasanya lebih manja daripada kakak-kakaknya, dan ini dapat menyebabkan masalah dengan kemandirian di kemudian hari.

Orang tua sendiri sudah terbiasa mengasuh anak dan itu membuat mereka menjadi jauh lebih santai mengurus si bungsu.

Oleh karena itu, anak bungsu sering kali santai dan tidak terlalu khawatir. Ciri-ciri penting anak bungsu yakni menawan, tidak rumit, manipulatif, sedikit egois, dan berjiwa sosial.*** (Wulan Setiyowati/Potensi Bisnis)

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Potensi Bisnis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah