4 Tips dan Trik Sederhana Hadapi Wawancara Kerja bagi Mereka yang Introvert!

- 14 Mei 2022, 12:34 WIB
Simak berikut ini adalah empat tips dan trik sederhana untuk menghadapi interview atau wawancara kerja Bbgi si paling introvert.
Simak berikut ini adalah empat tips dan trik sederhana untuk menghadapi interview atau wawancara kerja Bbgi si paling introvert. /Pexels / fauxels.

PR TASIKMALAYA - Seseorang yang introvert mungkin harus tahu tips sukses untuk menghadapi wawancara kerja.

Bisa jadi Anda termasuk orang yang introvert dan butuh bimbingan saat menjalani tes wawancara kerja.

Lantas bagaimana Introvert menghadapi wawancara kerja agar berhasil?

Mempromosikan diri saat wawancara kerja kepada orang asing tidak mudah bagi kebanyakan introvert.

Baca Juga: Tes IQ: Cukup Sulit, Nomor Berapa yang Disembunyikan di Tengah? Intip Seberapa Jenius Anda

Panduan wawancara kerja bagi introvert ini mungkin suatu saat akan berguna bagi mereka.

Yang paling utama dari tips tersebut adalah berusaha sejujur mungkin.

Seorang introvert banyak yang berpikir sedang berada pada posisi yang kurang menguntungkan dalam wawancara kerja.

Sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Introvert Spring, Berikut 4 keterampilan saat wawancara kerja yang harus dimiliki seorang introvert.

Baca Juga: Lee Sang Yeob Jadi Politisi Baru di Drakor ‘Eve’, Siap Adu Akting dengan Seo Ye Ji

1. Jadilah orang yang sangat jeli

Para introvert harus menangkap seluk-beluk yang mungkin dilewatkan orang lain.

Ini sangat berguna saat seorang introvert berada di wawancara kerja.

Seorang introvert perlu memperhatikan bahasa tubuh dan isyarat ekspresi wajah.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Pilih Salah Satu Tali dan Bongkar Karakter Diri Anda yang Sesungguhnya

2. Harus bersiap-siap

Introvert dikenal karena memikirkan banyak hal sebelum bertindak.

Ketika datang ke wawancara kerja, seorang introvert harus melakukan riset dan mempersiapkan jawaban jika ditanya.

Bagaimanapun juga seorang introvert seperti prosesor internal, yang berarti perlu waktu untuk berpikir sebelum berbicara.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Apel yang Dipilih Bisa Tunjukkan Introvert atau Extrovert, Cek Psikologi Kecerdasan EQ Anda

3. Jadilah seorang kreatif yang inovatif

Introvert mungkin berpikir bahwa kreativitas tidak memiliki tempat di sebagian besar pekerjaan perusahaan.

Hal yang sama berlaku untuk pekerjaan untuk introvert di bidang medis, IT, dan pemerintahan.

Kreativitas tidak berguna dalam wawancara kerja? jawabannya Salah!

Baca Juga: 5 Hal Menyebalkan yang Sering Dilakukan Introvert di Tempat Kerja

Banyak orang lupa bahwa kreativitas adalah ibu dari inovasi.

Memiliki pikiran kreatif memungkinkan seorang introvert untuk berpikir di luar kotak, dan memecahkan masalah.

Ini adalah kualitas yang banyak disukai mereka. Tunjukkan dengan mudah dalam sebuah wawancara pengalaman dan pencapaian di masa lalu.

Baca Juga: Tes Logika: Tebak Daerah di Indonesia yang Perempuannya Tak Sabaran? Buktikan Kamu Jenius!

4. Harus tahu cara mendengarkan

Introvert menghabiskan banyak waktu untuk mendengarkan dan mengamati.

Sudah menjadi sifat bawaan untuk mendengarkan orang lain.

Jadilah orang yang mendengarkan lebih banyak daripada berbicara tanpa isi.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Bentuk Tangan Anda Mengatakan Karakter Diri yang Sesungguhnya, Salah Satunya Keras Kepala

Patricia Weber, pelatih dan penulis Introvert Communication Toolkit mencatat bahwa orang introvert lebih banyak mendengarkan, tetapi belum tentu lebih baik.

Ini adalah kata-kata bijak, yang harus ditanamkan dalam hati.

Meskipun orang yang introvert mungkin lebih banyak mendengarkan daripada berbicara, kita dapat dengan mudah jatuh ke dalam kebiasaan.

Usahakan untuk tetap menghadirkan diri, dan jadilah pendengar yang baik.

Baca Juga: Tes Logika: Tebak Daerah di Indonesia yang Perempuannya Tak Sabaran? Buktikan Kamu Jenius!

Sebagai seorang introvert, ia memerlukan langkah-langkah nyata, tips bahasa tubuh, dan petunjuk komunikasi untuk menghadapi wawancara kerja.

Sangat penting bagi orang introvert untuk menumbuhkan kepercayaan diri.

Menguasai pola pikir dan menciptakan kepercayaan sosial dan emosional akan membantu seorang introvert.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Introvert Spring


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x