Tes IQ: Lebih Aktif Gunakan Otak Kiri atau Kanan? Cari Tahu dengan Menebak Ada Berapa Semangka di Gambar Ini!

- 12 April 2022, 11:22 WIB
Cari tahu apakah otak sebelah kiri atau kananmu yang lebih jalan lewat tes IQ menebak jumlah semangka ini.
Cari tahu apakah otak sebelah kiri atau kananmu yang lebih jalan lewat tes IQ menebak jumlah semangka ini. /Mambee

PR TASIKMALAYA – Selama ini, pernahkah kamu bertanya-tanya soal apakah otak kiri atau kananmu yang lebih aktif digunakan sehari-hari?

Jika kamu bertanya-tanya soal apakah otak sebelah kiri atau kananmu yang lebih aktif bekerja, coba temukan jawabannya lewat tes IQ kali ini.

Salah satu tes IQ kali ini bertujuan untuk mencari tahu apakah otak kiri atau kananmu yang lebih aktif digunakan dalam kegiatan sehari-hari dengan cara menebak ada berapa buah semangka di dalam gambar di atas.

Sudah menjadi pengetahuan umum bahwa otak sebelah kiri dan kanan memiliki kegunaannya masing-masing.

Baca Juga: Tanggal Rilis The Batman versi HBO Max Sudah Diumumkan

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Mambee, otak sebelah kiri biasanya lebih berurusan dengan hal-hal akademis, pemikiran logis, serta mengontrol pergerakan anggota tubuh sebelah kanan.

Sementara otak sebelah kanan lebih aktif bekerja dalam urusan pemikiran kreatif, hal-hal berbau seni, serta mengontrol pergerakan tubuh sebelah kiri.

Banyak orang menemukan jumlah semangka yang berbeda dari gambar tes IQ di atas lantaran mereka lebih aktif menggunakan sisi otak yang berbeda pula sewaktu berpikir.

Antara sebelah kiri dan kanan, manakah yang lebih dominan digunakan tergantung dari pribadi setiap orang.

Halaman:

Editor: Aghnia Nurfitriani

Sumber: Mambee


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah