Indah Luar Biasa, Inilah 10 Danau Eksotis di Indonesia yang Wajib Dikunjungi

- 20 Juni 2024, 19:38 WIB
Danau Toba jadi salah satu tempat wisata yang luar biasa indah.
Danau Toba jadi salah satu tempat wisata yang luar biasa indah. /Dok. Kemenparekraf

PR TASIKMALAYA – Indonesia memiliki panorama alam yang memukau dan menjadi surga bagi para pecinta keindahan alam.

Ada banyak tempat wisata yang bisa dikunjungi, mulai dari candi, air terjun, hingga danau eksotis yang memanjakan mata. Semua itu tersebar di seluruh kepulauan Indonesia.

Bagi kamu yang ingin danau-danau indah dan eksotis, ada beberapa rekomendasi yang bisa kamu kunjungi ketika liburan. Letaknya berada di Sumatera hingga Bali.

Dilansir dari Wonderful Indonesia, berikut adalah sepuluh rekomendasi danau untuk dikunjungi dengan pemandangan yang sangat indah.

Baca Juga: Ide Kulineran Batam: 7 Tempat Makan Terenak yang Enak dan Bikin Nagih

  1. Danau Toba, Sumatera Utara

Danau Toba, salah satu danau terbesar di dunia, menawarkan keajaiban alam yang menakjubkan. Terbentuk oleh letusan dahsyat Gunung Toba 74.000 tahun yang lalu, danau ini lebih mirip laut dengan luas lebih dari 1.145 kilometer persegi dan kedalaman mencapai 450 meter.

Di tengahnya, Pulau Samosir menjadi pusat budaya Batak yang mempesona. Keindahan alam Danau Toba dilengkapi dengan deretan pegunungan dan pepohonan hijau yang menyegarkan mata.

  1. Danau Kelimutu, Flores

Baca Juga: 3 Bakmi Viral dan Enak di Tasikmalaya, Harga Murah dan Asik untuk Nongkrong

Danau Kelimutu di Pulau Flores, Nusa Tenggara Timur, terkenal karena airnya yang berubah warna. Terletak di puncak Gunung Kelimutu, danau ini terdiri dari tiga kawah dengan warna berbeda: biru, hijau, dan merah. Perubahan warna ini disebabkan oleh mineral dan gas vulkanik di dalamnya.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah