Jadi Hiasan Dinding, Tampah atau Nyiru Dijual Seharga Rp4 Juta di Situs Perabotan Online

- 16 Mei 2021, 16:00 WIB
Situs jual beli perabotan online asal Amerika Serikat, Pottery Barn, menjual tampah atau nyiru dengan harga Rp4 juta sebagai hiasan dinding.*
Situs jual beli perabotan online asal Amerika Serikat, Pottery Barn, menjual tampah atau nyiru dengan harga Rp4 juta sebagai hiasan dinding.* /Tangkapan layar situs jual beli perabotan online Pottery Barn

PR TASIKMALAYA - Warganet dihebohkan dengan sebuah barang yang dijual melalui situs jual beli perabot rumah tangga online asal Amerika Serikat.

Barang yang dijual dalam situs Pottery Barn tersebut dinamai Bamboo Wall Art atau Kerajinan tembok dari Bambu.

Bamboo Wall Art yang dijual tersebut lebih dikenal dengan tampah atau disebut juga tampi, penampi, atau nyiru bagi orang Indonesia.

Baca Juga: Peneliti Temukan Kandungan Obat 'Kuat’ yang Sangat Tinggi di dalam Sungai Han!

Harga yang dijual untuk satu buah Tampah tersebut terbilang cukup fantastis.

Berdasarkan dari situs jual beli perabot rumah tangga tersebut, Tampah bambu dijual seharga 299 dolar Amerika atau sekitar Rp4.200.000.

Tampah yang dijual pada situs tersebut memiliki ukuran 42 inchi atau sekitar 106,68 sentimeter.

Baca Juga: Pilih Gambar Seni Kuku yang Kamu Sukai, Simak Kepribadian Baik yang Kamu Miliki

"Lengkapi dinding aksen Anda dengan karya seni anyaman yang mengesankan yang terbuat dari bambu ini," tulis keterangan dalam situs Pottery Barn dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com pada 16 Mei 2021.

Dalam situs tersebut juga dijelaskan bagaimana bentuk dari hiasan dinding tersebut.

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x