Kemenag Kembali Buka Program Beasiswa Santri Berprestasi 2021 Secara Online, Simak Cara Pendaftarannya

- 17 Maret 2021, 05:00 WIB
Ilustrasi santri di pondok pesantren modern.
Ilustrasi santri di pondok pesantren modern. /ANTARA FOTO/Saiful Bahri

PR TASIKMALAYA - Kementerian Agama (Kemenag) kembali membuka Program Beasiswa Santri Berprestasi tahun 2021.

Pendaftaran Program Beasiswa Santri Berprestasi dibuka Kemenag pada Selasa 16 Februari 2021.

Terdapat dua pilihan dalam Program Beasiswa Santri Berprestasi yang diadakan oleh Kemenag, yaitu program sarjana (S1) dan program magister (S2).

Baca Juga: Rocky Gerung Sebut Amien Rais Berhasil Mengkudeta Rencana Presiden Tiga Periode

“Pendaftaran PBSB tahun 2021 dibuka selama 1 bulan sejak 16 Maret hingga 15 April dan berbasis online,” ujar Direktur Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren, Waryono Abdul Ghafur di Jakarta

Waryono Abdul Ghafur juga menjelaskan sejak 16 tahun lalu, Program Beasiswa Santri Berprestasi ini dilakukan Kemenag untuk kajian tafaqquh fiddin (pendalaman ilmu agama).

Tak hanya itu, program ini juga sekaligus meningkatkan kapasitas pondok pesantren pada bidang kedokteran dan kesehatan, sosial humaniora, serta sains dan teknologi.

Baca Juga: Perkembangan Kasus Korupsi Ekspor Benur Edhy Prabowo, KPK Berhasil Sita Uang Senilai Rp52,3 Miliar

"Selain ahli dalam ilmu agama dan dakwah, para alumni PBSB nantinya diharapkan dapat menjadi pionir pemberdayaan masyarakat (community development) di lingkungan pondok pesantren," ungkapnya dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dalam rilis Kemenag.

Halaman:

Editor: Tita Salsabila

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x