Demi Patuhi Social Distancing, Pria Putus Sekolah Ciptakan Motor dengan Jok Berjauhan

- 2 Mei 2020, 10:30 WIB
/AFP

PIKIRAN RAKYAT - Berdiam diri di rumah saat pandemi Covid-19 rasanya membuat semua orang berpikir kreatif dalam menciptakan hal baru. Salah satunya seperti pria di India yang membuat sepeda motor unik, berbeda dari yang lainnya.

Partha Saha (39), membeli sepeda tua dari penjual memo. Ia mengubah mesin dan membaginya menjadi dua bagian sebelum menambahkan batang panjang untuk menghubungkan rodanya.

Sepeda motor tersebut dirancang khusus agar dapat menjaga jarak guna mencegah penyebaran virus Corona yang semakin masif.

Baca Juga: Soal Kim Jong Un, Beredar Video Kematian di Kalangan Warga Korea Utara

Meskipun sempat putus sekolah, Partha berhasil membuat sepeda motor yang memiliki jarak satu meter antara pengendara dan penumpangnya.

"Sekarang saya bisa berkendara dengan anak peempuan saya yang berusia delapan tahun sambil menjaga jarak aman," katanya kepada AFP yang dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari Bangkok Post.

Seperti negara-negara lainnya, pemerintah India telah memberlakukan lockdown secara nasional dan mendesak warga untuk mempraktikkan social distancing guna memutus rantai penyebar Covid-19.

Baca Juga: Tampak Awet Muda Selepas Ramadhan, Ilmuwan Jepang Sebut Puasa Cegah Penuaan Dini

Mengetahui India akan memberlakukan lockdown lebih lama, Partha menyadari bahwa situasi ini tidak akan berakhir dalam waktu dekat.

Pria asal Argatala di negara bagian Tripura di timur laut itu menggunakan tabungannya untuk membuat kendaraan, yang nantinya bisa ia gunakan untuk mengantar sang putri ke sekolah begitu lockdown mulai dicabut.

"Aku tidak ingin dia naik bus sekolah karena ramai," kata Partha yang bekerja di bengkel TV.

Baca Juga: Tampak Awet Muda Selepas Ramadhan, Ilmuwan Jepang Sebut Puasa Cegah Penuaan Dini

Motor baru miliknya dapat berjalan dengan daya baterai dan memiliki kecepatan tertinggi sampai 40 kilometer per jam. Sehingga dibutuhkan setidaknya tiga jam untuk mengisi baterai, yang memungkinkan sepeda menempuh jaak 80 kilometer.

Dibutuhkan biaya sekira 10 Rupee atau setara dengan Rp 1.999 untuk satu kali pengisian baterai.

Sepeda motor hasil modifikasi Partha Saha mendapat pujian dari Kepala Kementerian Tripura, Biplab Kumar Deb. Tak hanya itu, rancangannya membuat pengendara lain terpana karena desain yang unik.

"Kebutuhan adalah ibu dari penemuan! Saya mengucapkan selamat kepada Partha Saha untuk membuat sepeda motor yang unik untuk menciptakan kesadarak selama pandemi," tuli Deb dalam akun Twiter miliknya.***

Editor: Gugum Rachmat Gumilar

Sumber: AFP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x