Max Verstappen Jadi Juara Dunia F1 2021 usai Salip Lewis Hamilton di Lap Terakhir GP Abu Dhabi

- 13 Desember 2021, 07:07 WIB
Pembalap tim Red Bull, Max Verstappen menjadi juara dunia F1 2021, usai menjuarai GP Abu Dhabi yang berlangsung di Yas Marina Circuit pada 12 Desember 2021.
Pembalap tim Red Bull, Max Verstappen menjadi juara dunia F1 2021, usai menjuarai GP Abu Dhabi yang berlangsung di Yas Marina Circuit pada 12 Desember 2021. /Twitter.com/@F1

Dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari akun Twitter @F1, Kimi sempat menabrak dinding pembatas dan membuat sayap depan mobilnya rusak.

Pembalap asal Finlandia tersebut masuk ke pit, dan tidak dapat menyelesaikan race F1 GP Abu Dhabi.

Nasib serupa juga dialami pembalap tim Williams, George Russell yang mobilnya mengalami kerusakkan mesin.

Baca Juga: Tes Psikologi: Apakah Pekerjaan yang Kamu Pilih Sudah Tepat? Temukan Jawabannya Di Sini

Rekan setim Kimi Raikkonen yakni Antonio Giovinazzi tidak dapat menyelesaikan race pada lap ke-37, sehingga race director memberikan peringatan adanya virtual safety car kepada para pembalap.

Di momen yang sama, tim Red Bull memanggil Max Verstappen untuk masuk ke pit dan mengganti bannya ke hard.

Lap ke-54, rekan setim George Russell yakni Nicolas latifi menabrak dinding pembatas sehingga membuat mobil safety car masuk ke trek.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Besok, 13 Desember 2021: Aries Tentukan Prioritas Anda

Setelah para marshall mengevakuasi mobil dari Latifi, mobil safety car selanjutnya keluar dari trek pada lap ke-57.

Max Verstappen kemudian langsung melesat, dan berhasil menyusul Lewis Hamilton.

Halaman:

Editor: Gani Kusumanegara

Sumber: Formula 1


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah