Buat Kesalahan, Alex Marquez Gagal Hattrick pada Grand Prix Teurel

- 26 Oktober 2020, 08:44 WIB
Alex Marquez, pebalap LCR Honda.
Alex Marquez, pebalap LCR Honda. /instagram.com/alexmarquez73

"Saya terlalu banyak memikirkan podium hari ini karena itu semua memungkinkan, tapi juga harus selalu dibarengi dengan kesabaran. Saya membuat kesalahan rookie lagi," tambahnya. 

Marquez memiliki tiga balapan terakhir sebelum musim balapan yang terdampak pandemi Covid-19 ini usai.

Marquez yang akan bergabung dengan tim LCR Honda pada musim depan menyisakan dua seri beruntun di Valencia dan satu seri pamungkan di Portugal pada bulan depan.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Tasikmalaya Hari ini 26 Oktober 2020: Diprakirakan akan Terjadi Hujan Ringan

"Kami harus realistis dan lebih tenang lagi di Valencia nanti. Jika saya terjatuh ketika bertarung untuk posisi ke-15 maka kami perlu khawatir, tapi jika saya terjatuh ketika bertarung untuk podium itu hal lain. Tentunya limitnya lebih ketat, lebih mudah untuk membuat kesalahan kecil. Setiap saat saya selalu mengingatkan diri saya agar tenang, 'tenang Alex, tenang.' Tapi di lap itu sepertinya saya lupa mengingatkan itu," kata Marquez.

Marquez saat ini menempati peringkat ke-13 klasemen dengan 67 poin.

Secara matematis, pebalap Spanyol itu masih berpeluang bertarung untuk gelar musim yang sangat kompetitif tahun ini karena Mir memuncaki klasemen dengan koleksi 137 poin sementara 75 poin maksimal tersedia di tiga balapan terakhir.***

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: MotoGP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x