Ini Skema agar Indonesia Lolos Ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

- 5 Juni 2024, 16:15 WIB
Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia. /PSSI

PR TASIKMALAYA - Dalam ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia masih memiliki peluang besar untuk lolos ke putaran ketiga. Lalu seperti apa skema agar dapat lolos ke babak tersebut? Mari simak ulasan lengkapnya.

Seperti diketahui, Timnas Garuda masih memiliki dua laga sisa pada putaran kedua dengan tergabung dalam Grup F bersama Irak, Filipina, dan Vietnam. Dua laga sisa itu tentu akan menjadi penentu akan lolos atau tidaknya ke babak selanjutnya.

Dua laga sisa tersebut akan dilakoni Indonesia di sepanjang Juni 2024 dengan melawan Irak, 6 Juni 2024, dan terakhir menjamu Filipina pada 11 Juni 2024 yang akan datang. Menariknya, dua laga tersebut akan dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Sejauh ini, setelah melakoni empat laga awal, anak asuh Shin Tae-Yong sukses menempati posisi kedua di Grup F dengan raihan total 7 poin. Hal itu setelah mendapatkan 2 hasil kemenangan, 1 hasil imbang, dan 1 kekalahan.

Baca Juga: Siapa Jens Raven yang Dapat Izin dari DPR untuk Perkuat Timnas U-20? Intip Profil Lengkapnya

Raihan tersebut kemudian cukup jauh mengungguli Vietnam yang berada di posisi ketiga Grup F. Salah satu wakil Asia Tenggara tersebut baru hanya mengumpulkan 3 poin dari 1 kemenangan dan 3 hasil kekalahan.

Dengan begitu, peluang Timnas Garuda untuk melaju ke putaran ketiga sebenarnya sangat besar. Sebab hanya dengan satu kemenangan lagi, Timnas dapat dipastikan lolos ke babak selanjutnya.

Menariknya, skema dari hasil kemenangan ternyata bukan satu-satunya cara. Melainkan terdapat dua perkiraan lainnya yang dapat membuat Indonesia tetap lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skema Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Beberapa pemain Timnas Indonesia melaksanakan sesi latihan reguler menjelang laga persahabatan melawan Tanzania, di Lapangan Latihan A dan B, Senayan, Jakarta, 28 Mei 2024.
Beberapa pemain Timnas Indonesia melaksanakan sesi latihan reguler menjelang laga persahabatan melawan Tanzania, di Lapangan Latihan A dan B, Senayan, Jakarta, 28 Mei 2024. PSSI

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: FIFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah