Dibantai Persib Bandung 3-0, Madura United Bantah Cedera Jaja jadi Alasan Kekalahannya

- 27 Mei 2024, 10:00 WIB
Rakhmat Basuki jadi caretaker Madura United
Rakhmat Basuki jadi caretaker Madura United /

“Jadi saya pikir kekalahan malam ini bukan karena tekanan dari suporter, tapi memang karena Persib lebih efektif malam ini,” ucap Rakhmat. Dirinya berpendapat bahwa supporter Persib tidak membuat timnya menjadi tertekan, hal ini karena Persib memang terlihat bermain lebih baik dibanding timnya.

Baca Juga: Menuju Final Campionship Series BRI Liga 1, Persib Bandung Targetkan Kemenangan Melawan Madura United

Kekalahan telak 0-3 membuat langkah Madura United untuk melaju pada pertandingan selanjutnya, menjadi sangat berat pada leg kedua, akan tetapi Rakhmat tidak berkecil hati atas kekalahan mereka dan timnya harus kembali bangkit pada pertandingan selanjutnya yang akan digelqr para hari pada Jumat, 31 Mei 2024 mendatang, di Stadion Gelora Bangkalan.

“Yang jelas kalau rasa optimis harus ada. Meskipun itu sangat berat mengejar ketertinggalan dari tim sekelas Persib, jelas bukan perkara mudah. Kami juga harus persiapkan dengan benar-benar serius, karena ini apalagi tidak ada gol tandang ya,” ujar Rakhmat.

Keyakinan yang sama pun turut disampaikan oleh kiper Madura United asal Brasil, Lucas Frigeri.

“Kami akan kerja keras untuk melakukannya, kami main di kandang sendiri, kami kuat juga, dan penonton kami pasti akan penuh di sana untuk mendorong kami. Dari tim pelatih dan dari pemain, kami akan bisa perbaiki itu dan kejar gol-gol itu,” ujar Lucas dengan penuh rasa yakin.

Tim Persib Bandung hanya memerlukan kekalahan dengan skor maksimal yaitu skor 0-2 bagi Madura United, untuk bisa keluar sebagai pemenang pada Liga 1 2023/2024, sedangkan tim Madura United membutuhkan kemenangan minimal skor 4-0 untuk bisa memperoleh gelar juara liga untuk pertama kalinya.***(Aldi Fitara Aldiansyah Noor)

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah