Sudah Kunci Tiket Championship Series, Bojan Turunkan Pemain Persib Bandung yang Minim Menit Bermain

- 30 April 2024, 09:05 WIB
Pelatih Persib Bojan Hodak, pada konferensi pers setelah pertandingan vs Borneo FC.
Pelatih Persib Bojan Hodak, pada konferensi pers setelah pertandingan vs Borneo FC. /PERSIB.co.id

PR TASIKMALAYA - Tim Persib Bandung dipastikan sudah kunci tiket menuju Championship Series BRI Liga 1 musim ini, pelatih Bojan Hodak berbicara soal skuad yang diturunkan kontra PSS Sleman.

Bojan Hodak melihat sebagian pemain Persib Bandung alami masalah, sehingga ia akan menurunkan beberapa pemain yang diketahui jarang diturunkan.

Misalnya seperti Nick Kuipers, Dedi Kusnandar, Rezaldi Hehanussa dan Henhen Herdiana karena cedera ringan. Stefano Beltrame, Ciro Alves, dan Marc Klok belum pasti diturunkan saat Persib Bandung hadapi PSS Sleman.

"Beberapa pemain kami cedera ringan, ada Henhen, Dedi, Rezaldi, Stefano, dan mungkin Ciro, lalu ada Marc juga masih fifty-fifty. Tapi saya rasa Marc akan pulih dan akan bermain. Ada pemain yang tidak akan tampil dan kami menyiapkan pelapis,” kata Hodak dikutip dari laman Liga Indonesia Baru.

Baca Juga: Persiapan Persib Bandung Jelang Berlaga di Championship Series BRI Liga 1 2023/24, Bojan Hodak: Percaya Diri

Pemain Persib Bandung yang jarang mendapatkan menit bermain seperti Victor Igbonefo, hingga pemain muda seperti Kakang Rudianto, Ferdiansyah atau Adzikry akan diturunkan.

Menurut Bojan, pemain tersebut akan diturunkan untuk membuktikan kualitas nya untuk masuk skuad utama maung bandung musim depan.

Terlebih, Bojan seperti terpaksa menurunkan pemain dengan minim menit bermain untuk melihat kemampuan sebenarnya.

"Ini jadi kesempatan mereka untuk untuk melakukan pembuktian, pada akhirnya ini bisa menjadi kesempatan mereka dan memaksa saya untuk memainkan mereka lagi,” tutur pelatih asal Kroasia ini.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah