Lawan Pemuncak Klasemen, Thomas Doll Yakin Persija Raih Poin Penuh atas Borneo!

- 6 Februari 2024, 17:04 WIB
Thomas Doll yakin bisa curi poin dari Borneo FC.
Thomas Doll yakin bisa curi poin dari Borneo FC. /Persija.id

PR TASIKMALAYA - Klub raksasa ibu kota, Persija Jakarta pada lanjutan pekan ke-24 BRI Liga 1 musim 2023/2024, akan menghadapi pemuncak klasemen sementara, Borneo FC Samarinda.

Laga yang bertajuk Big Match ini akan berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, Selasa, 6 Februari 2024, hari ini, pukul 19.00 WIB, malam.

Menjelang laga, pelatih Persija, Thomas Doll optimistis timnya dapat membawa poin penuh dari Batakan. Sebab menurutnya, persiapan yang dilakukan untuk menghadapi laga ini telah dilakukan dengan matang.

Selain itu, hal lain yang membuatnya begitu yakin juga adalah karena melihat perkembangan dari para pemain di setiap pekannya.

Baca Juga: Indonesia Berhasil Menjadi Juara AFC eAsian Cup!

“Kami melakukan persiapan yang cukup baik, semuanya penuh konsentrasi, dan tiap pekannya saya melihat perkembangan yang bagus dari para pemain. Jadi bisa saya bilang kami datang dengan persiapan yang matang,” kata Doll menjelaskan seperti dikutip dari Liga Indonesia Baru, Selasa, 6 Februari 2024.

Menanggapi laga perdana di tahun 2024 pasca liburan panjang, pelatih berpaspor Jerman itu mengaku senang dan bersemangat. Sebab dengan kembalinya kompetisi, menurutnya akan membuat para pemain kembali menghadapi tantangan yang ada di lapangan.

Meski demikian, dia tak dapat memungkiri perlunya proses adaptasi kembali pasca libur tahun baru yang panjang. Sebab paling tidak, ritme permainan dari masing-masing pemain masih harus melewati proses adaptasi kembali.

“Saya senang BRI Liga 1 kembali bergulir setelah istirahat panjang. Ini penting untuk pemain, karena mereka senang akan tantangan. Tapi dengan lamanya jeda tersebut, semua tim harus mencari ritmenya kembali,” katanya menambahkan.

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x