Melawan PSM Makassar, Ini Harapan dari Bek Persik Kediri

- 17 Desember 2023, 10:46 WIB
Ilustrasi - Pekan ke-23 BRI Liga 1 akan mempertemukan Persik Kediri dengan PSM Makassar, dimulai pada 18 Desember 2023 di Stadion Brawijaya.
Ilustrasi - Pekan ke-23 BRI Liga 1 akan mempertemukan Persik Kediri dengan PSM Makassar, dimulai pada 18 Desember 2023 di Stadion Brawijaya. /Pixabay/derJani/

PR TASIKMALAYA - Pekan ke-23 BRI Liga 1 akan mempertemukan Persik Kediri dengan PSM Makassar, dimulai pada 18 Desember 2023 di Stadion Brawijaya.

Bek Persik Kediri, Anderson Nascimento memberikan tanggapan dan harapan mengenai laga melawan PSM Makassar di kandang.

Dia berharap Persik Kediri tetap melanjutkan tren positif, apalagi tim berjuluk macan putih belum kalah dalam empat laga terakhir di BRI Liga 1.

Apalagi, jarak poin Persik Kediri menuju lima besar semakin terbuka lebar. Andai bisa mengalahkan PSM Makassar di pekan ke-23.

Baca Juga: Unbeaten Persib Dipatahkan Persik, Bojan Hodak: Ada Masalah Besar di Sektor Gelandang

Salah satu cara supaya Persik Kediri bisa mempertahankan momentum tanpa kekalahan di BRI Liga 1, yakni fokus dengan arahan pelatih.

“Kami mencoba menang dan berhasil. Kuncinya, fokus 100 persen dalam menerapkan apa saja yang kami lakukan selama latihan,” ujar pemain asal Brasil itu. Dikutip dari laman Liga Indonesia Baru.

Dia menegaskan sekali lagi, bahwa mengalahkan PSM Makassar di kandang adalah tujuan utama dirinya bersama macan putih.

“Selanjutnya kami akan menghadapi PSM di kandang sendiri. Tentu kami akan fokus melanjutkan tren positif ini dengan kemenangan,” tegas Anderson Nascimento.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x