Kabar Baik bagi Persija, Riko Sudah Pulih dari Cedera dan Kembali Berlatih!

- 21 September 2023, 16:12 WIB
Foto Pemain sayap lini depan Persija Jakarta, Riko Simanjuntak.
Foto Pemain sayap lini depan Persija Jakarta, Riko Simanjuntak. /Liga Indonesia Baru

PR TASIKMALAYA - Sebuah kabar baik datang dari pemain sayap milik Persija Jakarta, Riko Simanjuntak yang dikabarkan telah pulih dari cedera yang dideritanya.

Hal itu dikonfirmasi langsung oleh Dokter Persija, Ikhsan Eka Putra. Dirinya menyatakan bahwa Riko telah pulih dari cedera hamstring yang sebelumnya diderita saat menjamu Persib Bandung, 2 September 2023 lalu.

Ikhsan menyatakan bahwa Riko kini sudah kembali bergabung dalam latihan reguler Persija menjelang laga lanjutan pekan ke-13 BRI Liga 1 musim 2023/2024 melawan Bali United.

Namun, belum dapat dipastikan apakan Riko dapat bermain dan tersedia untuk laga melawan Bali pekan ini. Hanya yang jelas, menurut Ikhsan, pemain cepat milik Persija itu telah berlatih secara khusus terlebih dahulu dengan pihak fisioterapis.

Baca Juga: Dinamika Politik Pilpres 2024, Puan Sebut Ada Peluang Ganjar Berdampingan dengan Prabowo

"Alhamdulillah Riko sudah bisa kembali berlatih bersama dengan tim. Tapi untuk hari pertamanya, dia akan berlatih bersama Coach Paul (Keenan) terlebih dahulu," kata Ikhsan menjelaskan sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman resmi Liga Indonesia Baru, Kamis, 21 September 2023.

Namun, kabar baik mengenai kondisi Riko justru disusul oleh kabar kurang baik dari kondisi penyerang andalan Persija, Marko Simic.

Ikhsan mengungkapkan bahwa secara pasti, Simic mengalami cedera di bagian otot betisnya. Hal itu didapatkannya pada saat bertandang ke markas Persik Kediri pekan lalu, 17 September 2023.

Pemain andalan milik Persija tersebut harus kembali menepi untuk kedua kalinya pada musim ini. Dia ditarik keluar pada menit 29 dan digantikan oleh Sandi Samosir.

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x