Manajemen dan Jakmania Adakan Diskusi Usai Rentetan Hasil Buruk Persija Jakarta di BRI Liga 1 2023-2024!

- 8 September 2023, 13:55 WIB
Manajemen dan Jakmania Mengadakan Pertemuan di kantor Persija, Rasuna Office Park, Jakarta, pada Rabu, 6 September 2023 malam hari WIB.
Manajemen dan Jakmania Mengadakan Pertemuan di kantor Persija, Rasuna Office Park, Jakarta, pada Rabu, 6 September 2023 malam hari WIB. /Persija

Baca Juga: Rincian Target PSKC Cimahi di Pegadaian Liga 2

“Kami berharap kebersamaan antara klub dan Jakmania selalu terjalin dengan baik dan bisa saling mengerti. Insyaallah komunikasi dengan para suporter akan diperbaiki dan lebih intens,” tambahnya.

Di sisi lain, Ketua Umum the Jakmania, Diky Soemarno mengungkapkan bahwa inti pertemuan tersebut adalah untuk menyelesaikan dan mencari solusi untuk Persija Jakarta dan Jakmania.

“Pertemuan ini merespon hasil negatif Persija dari lima pertandingan, di mana Persija hanya mampu meraih tiga poin. Tentunya ini adalah hasil yang tidak bagus dan harus dilakukan pertemuan. Inti dari pertemuan ini adalah membicarakan, mempertanyakan, dan mengkoreksi satu sama lain,” ucap Diky Soemarno.

Diky Soemarno juga berharap setelah melakukan pertemuan ini ada solusi terbaik demi kemajuan Persija Jakarta mendatang.

Baca Juga: Ramalan Kartu Tarot Harian, 8 September 2023: Cancer Akan Dapat Kekayaan Sementara Leo Harus Bekerja Keras

“Kami semua mencari jalan keluar dan solusi bersama-sama, semoga apapun yang kami lewati ke depannya bisa kami lewati bersama dan bisa memberikan yang terbaik untuk Persija,” pungkasnya.

Sebagai informasi, pada laga di pekan ke-11 dalam lanjutan BRI Liga 1 2023-2024 Persija Jakarta hanya meraih hasil imbang 1-1 saat menjamu Persib Bandung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu, 2 September 2023, pada pukul 15.00 WIB.

Gol Persija Jakarta tercipta pada babak yang pertama tepatnya di menit ke-14 melalui gol yang dicetak oleh striker mereka, yakni Marko Simic.

Kemudian, pada menit ke-85 Persib Bandung akhirnya berhasil menyamakan kedudukan 1-1 lewat gol yang dicetak oleh David Da Silva.***

Halaman:

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: Persija


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah