Pelatih Madura United Ungkap Modal Positif Lawan Bali United, Lengkap dengan Link Live Streaming Gratis

- 16 Maret 2023, 14:56 WIB
Rakhmad Basuki ditunjuk menjadi pelatih sementara Madura United, menggantikan Fabio Lefundes.
Rakhmad Basuki ditunjuk menjadi pelatih sementara Madura United, menggantikan Fabio Lefundes. /Dok. Madura United/

Baca Juga: Dilengkapi Link Live Streaming Pertandingan, Pelatih PSIS Semarang Mangaku Respek pada Persija Jakarta

Menurutnya, laga yang berlangsung sore nanti saat melawan Bali United FC diprediksi akan berjalan cukup sengit dan ketat.

“Bali United yang saya yakini punya motivasi yang sama dengan kami. Ingin mengakhiri tren buruk mereka dan pertandingan akan berjalan sangat ketat karena kedua tim memiliki kualitas yang sama,” tegasnya.

Faktor psikologis akan memberikan hasil yang berbeda pada laga ini karena bagi tim berjuluk Laskar Sape Kerrab dan Serdadu Tridatu sama-sama memiliki misi untuk bisa meraih hasil positif di laga sore nanti.

Namun, Rakhmad Basuki tetap optimistis, bahwa Laskar Sape Kerrab bisa kembali melanjutkan tren positif mereka dan membalas kekalahan 1-3 atas Bali United FC di putaran pertama lalu.

Baca Juga: Daftar Lokasi Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Tasikmalaya

“Faktor psikologis kedua tim yang akan menentukan hasil akhir. Kami sepakat mengakhiri sisa enam laga dengan sangat baik,” tutupnya.

Sebagai informasi, pada klasemen sementara Liga 1 2022-2023 saat ini Laskar Sape Kerrab berada di peringkat ke-5 dengan raihan 48 poin.

Sedangkan Serdadu Tridatu saat ini untuk sementara berada di posisi ke-6 dengan mengumpulkan 47 poin.

Sementara itu, laga antara Madura United FC menghadapi Bali United FC dapat disaksikan melalui chanel Indosiar atau live streaming dengan vidio.com.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x