Jelang Piala Asia U20 2023, PSSI Kirim Surat ke Klub Eropa Minta Marselino Gabung di Timnas

- 10 Februari 2023, 09:46 WIB
Baru-baru ini, Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI)  mengirimkan surat pafa klub Marselino agar sang aktor gabung di Piala Asia U20.
Baru-baru ini, Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) mengirimkan surat pafa klub Marselino agar sang aktor gabung di Piala Asia U20. /Instagram/@kmskdeinze.be/

PR TASIKMALAYA - Baru-baru ini, Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) telah mengirimkan surat kepada klub Marselino Ferdinan yaitu klub Eropa KMSK Deinze.

Menjelang Piala Asia U20 2023, PSSI akan melakukan pemusatan pelatihan (TC) bagi para pemain Timnas U20, dan berharap Marselino bergabung dengan tim tersebut.

Marselino Ferdinan yang telah bergabung ke klub Eropa KMSK Deinze mengharuskan pelatih Shin Tae-yong membuat keputusan untuk meminta izin kepada klub tersebut melalui PSSI agar sang atlet bisa gabung di Timnas untul Piala Asia U20. 

Diketahui, untuk mempersiapkan Piala Asia U20 2023, pemusatan Latihan (TC) telah digelar di Jakarta. Namun, Marselino belum dapat bergabung dan turut serta dalam TC tersebut.

Baca Juga: Info Waktu Salat dan Kumandang Azan Kota Tasikmalaya Hari Jumat, 10 Februari 2023

Tidak hanya Marselino, Ronaldi Kwateh turut pergi ke Eropa untuk bergabung dengan klub disana. Hal itu membuat pelatih Shin Tae-yong pusing memikirkan keduanya.

“Kami masih tunggu update dari klub Marselino karena PSSI sudah berkirim surat ke klubnya,” ucap asisten pelatih Timnas U20, Nova Arianto, sebagaimana dilansir PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari PMJ News.

Nova Arianto juga mengatakan bahwa surat yang dikirimkan ke klub Marselino di Eropa berisi pemanggilan dirinya ke Timnas Indonesia U-20.

“Surat PSSI itu pastinya berisikan pemanggilan Marselino ke Timnas Indonesia U20,” lanjutnya.

Baca Juga: Lowongan Kerja di Rumah Sakit Permata Bunda Tasikmalaya, Bisa untuk Fresh Graduate!

Keputusan Marselino Ferdinan dan Ronaldi Kwateh untuk bergabung dengan klub Eropa merupakan keputusan yang sangat bagus.

Namun, untuk menghadapi Piala Asia U20 2023, PSSI ingin Marselino Ferdinan dapat ikut pemusatan pelatihan (TC). Tak tanggung-tanggung, pihak PSSI telah mengirimkan surat ke klub KMSK Deinze sebagai surat pemanggilan pesepakbola tersebut.

Saat ini Marselino tengah beradaptasi dengan lingkungan barunya di klub KMSK Deinze, Eropa. Karena saat ini klub tersebut tengah berkompetisi di kasta kedua Liga Belgia.

Berbeda dengan Kwateh, dirinya masih belum jelas akan bergabung ke klub mana, namun masih di klub Eropa.

Baca Juga: Link Nonton Mairimashita Iruma kun Season 3 Episode 18 Sub Indo

Sebelumnya, Shin Tae-yong sedikit menyesali keputusan Marselino bergabung di klub Eropa di waktu yang kurang pas.

Saat ini seharusnya Timnas Indonesia bisa fokus untuk pertandingan besar khusus untuk Timnas U20.

Berbeda dengan Shin Tae-yong, pihak Persebaya Surabaya yang merupakan klub Marselino Ferdinan sebelum dirinya memilih bergabung di klub Eropa, telah memberi penyataan kepada pihak PSSI agar tidak mengganggu mantan pemainnya itu.

Pihak Persebaya Surabaya berharap agar Marselino Ferdinan dapat fokus di klub barunya yang sudah menuju Internasional.***

Editor: Rahmi Nurlatifah

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x