Stefano Cugurra Sebut Bali United FC Butuh Poin Penuh Saat Lawan PS Barito Putera di Pekan ke-22 BRI Liga 1

- 5 Februari 2023, 14:55 WIB
Pelatih Bali United Stefano Cugurra.
Pelatih Bali United Stefano Cugurra. /bali united official website/Denpasar Update

PR TASIKMALAYA – Pelatih kepala Bali United FC, Stefano Cugurra menyebut bahwa tim asuhannya membutuhkan poin penuh untuk bisa kembali ke papan atas klasemen saat melawan PS Barito Putera pada laga di pekan ke-22 dalam lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023.

Laga antara Bali United FC vs PS Barito Putera akan tersaji di Stadion Maguwoharjo Sleman, Minggu, 5 Februari 2023, pada pukul 18.30 WIB.

Jelang laga, Stefano Cugurra mengaku bahwa ia tidak akan terpengaruh dengan kondisi internal yang kurang baik sedang dialami oleh PS Barito Putera.

Pasalnya, PS Barito Putera baru saja mengakhiri kerja sama dengan pelatih kepala mereka, yakni Rodney Goncalves.

Baca Juga: Gambar yang Pertama Dilihat Dapat Ungkap Sisi Lain Diri Anda, Ikuti Tes Kepribadian Berikut

Namun, Stefano Cugurra enggan menyebut kondisi internal lawan yang kurang kondusif tersebut akan menjadi keuntungan tersendiri bagi Bali United FC.

Stefano Cugurra lebih memilih untuk fokus dengan mematangkan taktik dan strategi agar bisa merebut tiga poin penuh dari PS Barito Putera di laga nanti.

Karena tambahan tiga poin penuh akan membuat peluang Bali United FC mampu mempertahankan gelar juara di Liga 1 musim ini masih terbuka lebar.

Baca Juga: Hadapi Persib, Seto Nurdiantoro Harap Skuad PSS Sleman Bisa Tampil Enjoy

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x