Debut, Rezaldi Hehanussa Bangga Bisa Buat Persib Bandung Menang atas PSIS Semarang

- 1 Februari 2023, 15:23 WIB
Rezaldi Hehanussa bangga debutnya bisa membawa Persib Bandung menang atas PSIS Semarang.
Rezaldi Hehanussa bangga debutnya bisa membawa Persib Bandung menang atas PSIS Semarang. /Persib

PR TASIKMALAYA – Pemain anyar Persib Bandung, yakni Rezaldi Hehanussa bersyukur di laga debutnya bisa membawa timnya meraih kemenangan atas tuan rumah PSIS Semarang pada pekan ke-21 Kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023.

Laga yang berlangsung di Stadion Jatidiri Semarang, Selasa, 31 Januari 2023, pada pukul 16.30 WIB, berakhir dengan skor 3-1 kemenangan untuk Persib Bandung atas PSIS Semarang.

Pada laga tersebut Rezaldi Hehanussa dimainkan oleh pelatih kepala Luis Milla pada babak yang kedua di menit ke-68 untuk menggantikan Daisuke Sato.

Pada laga debutnya, Rezaldi Hehanussa juga turut mempersembahkan kemenangan bagi Persib Bandung dengan satu assist yang ia sumbangkan.

Baca Juga: Akui PSIS Semarang Sudah Berusaha Meski Harus Telan Kekalahan dari Persib, Mohammad Ridwan: Laga yang Berat

Berawal dari crossing kaki kiri Rezaldi Hehanussa, kemudian mampu dimaksimalkan oleh David da Silva menjadi gol pada babak yang kedua di menit ke-80.

Gol tersebut yang sekaligus membuat perjuangan PSIS Semarang harus berakhir dan menerima kekalahan dengan skor 1-3.

Sebelumnya, gol pertama dan kedua bagi Persib Bandung berhasil diciptakan oleh Marc Klok, Ciro Alves pada babak yang pertama di menit ke-18 dan 36.

Tuan rumah PSIS Semarang mampu memperkecil ketertinggalan mereka dengan mencetak gol melalui Taisei Marukawa pada babak yang kedua di menit ke-65.

Baca Juga: Soundtrack #1 Akan Hadirkan Sekuelnya, Han So Hee dan Park Hyung Sik Tak Akan Bergabung?

Kemenangan yang berhasil diraih oleh Persib Bandung atas PSIS Semarang sekaligus mempertahankan rekor tidak terkalahkan Luis Milla di 13 pertandingan terakhir.

Rezaldi Hehanussa bersyukur bisa melakukan debutnya dengan berkontribusi mempersembahkan kemenangan bagi Persib Bandung.

Selain itu, Rezaldi Hehanussa juga menegaskan bahwa posisi satu pantas untuk Persib Bandung dengan determinasi tinggi yang ditunjukkan.

“Alhamdulillah buat pertandingan ini kita bisa meraih kemenangan dan pertandingan ini sangat penting untuk kita untuk tetap berada di posisi pertama. Saya rasa Persib Bandung memang layak untuk berada di posisi pertama,” kata Rezaldi Hehanussa, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman Liga Indonesia Baru, Rabu, 1 Februari 2023.  

Baca Juga: Sudah Mendaftar di Bagian Polisi Militer, Nam Joo Hyuk Akan Jalani Wamil Maret 2023!

Pemain yang akrab disapa Bule tersebut juga berterima kasih atas kesempatan yang diberikan oleh Luis Milla untuk melakoni laga debutnya bersama tim Maung Bandung.

Assist dan kemenangan tersebut dipersembahkan oleh pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu untuk para suporter Persib Bandung, Bobotoh.

Kontribusi tersebut menunjukkan bahwa bek berusia 27 tahun itu bisa profesional dan fokus untuk memberikan yang terbaik bagi Maung Bandung.

“Terima kasih untuk coach Luis Milla yang sudah memberikan saya kesempatan, saya datang ke sini lalu langsung memberikan saya kesempatan. Alhamdulillah saya juga bisa langsung mempersembahkan assist ini untuk Bobotoh, ini membuktikan sikap profesional saya untuk tim yang saya bela sekarang,” tutup mantan pemain Persija Jakarta itu.

Baca Juga: Daftar Idol KPop yang Comeback dan Debut Februari 2023, Ada BSS SEVENTEEN hingga Jay B GOT7

Sekedar informasi, Persib Bandung mampu kembali ke posisi puncak klasemen sementara Liga 1 2022-2023 menggeser Persija Jakarta dengan mengumpulkan 42 poin.

Sedangkan, kekalahan yang dialami oleh tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar membuat mereka untuk sementara masih berada di peringkat ke-9 dengan mengoleksi 26 poin.***

Editor: Al Makruf Yoga Pratama


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x