Shin Tae-yong Yakin Fisik Pemain Timnas Vietnam Terkuras Gegara Hal Ini

- 8 Januari 2023, 15:56 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memprediksi kondisi fisik pemain Vietnam terkuras gara-gara hal ini.*
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memprediksi kondisi fisik pemain Vietnam terkuras gara-gara hal ini.* /Instagram /@shintaeyong7777/

PR TASIKMALAYA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyebut kondisi fisik skuad Vietnam terkuras usai menjalani perjalanan panjang yang ditempuh dari Jakarta ke Hanoi.

Apalagi, Vietnam akan melakoni laga pada leg kedua di babak semifinal Piala AFF 2022 menghadapi Timnas Indonesia.

Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Vietnam akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin, 9 Januari 2023 pukul 19.30 WIB mendatang.

“Vietnam harus transit terlebih dahulu di Ho Chi Minh (sebelum ke Hanoi). Itu lebih melelahkan (daripada Timnas Indonesia),” kata Shin Tae-yong, dikutip PikiranRakyat-Tasikmalaya.com dari laman ANTARA, Minggu, 8 Januari 2023.

Baca Juga: Dalam Kondisi Terbaik, Shin Tae Yong Tegaskan Timnas Indonesia Siap Lawan Vietnam di Semifinal Piala AFF 2022

Sebelumnya, kedua tim telah melakoni laga pada leg pertama di babak semifinal Piala AFF 2022 yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, pada Jumat, 6 Januari 2023 dan hanya bermain imbang tanpa gol alias 0-0.

Kemudian, Timnas Indonesia dan Vietnam melakukan cara yang berbeda untuk berangkat menuju ke Hanoi, dimana laga pada leg kedua di babak semifinal Piala AFF 2022 akan digelar di sana, Senin, 9 Januari 2023.

Skuad Garuda menumpang pesawat charter, sehingga membuat mereka dapat langsung terbang menuju ke Hanoi dari Tanah Air tanpa transit.

Timnas Indonesia kemudian tiba di Bandar Udara Internasional Noi Bai, Hanoi, pada Sabtu, 7 Januari 2023, sekitar pukul 18.00 WIB, setelah menempuh perjalanan panjang kurang lebih selama empat ham.

Baca Juga: Tes IQ: Bisa Kenali 3 Perbedaan dalam Gambar? Temukan Kurang dari 25 Detik Buktikan Anda Cerdas

Halaman:

Editor: Tyas Siti Gantina

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x