FC Locomotive Tbilisi Mengundang Arema FC untuk Melakoni Laga Persahabatan

- 17 November 2022, 17:49 WIB
Arema FC diundang FC Locomotive Tblisi untuk laga persahabatan.
Arema FC diundang FC Locomotive Tblisi untuk laga persahabatan. /Dok. Arema/

Menurutnya, salah satu pertimbangan yang akan dilakukan oleh jajaran direksi dan pelatih Arema FC tersebut, adalah terkait dengan waktu pelaksanaan kompetisi yang hingga sampai saat ini masih belum ditentukan.

Hal tersebut, akibat pasca peristiwa berdarah di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, yang menyebabkan 135 orang meninggal dunia dan ratusan korban mengalami luka-luka.

“Ada banyak hal memang yang harus dipertimbangkan, mungkin dari sisi kesiapan serta kompetisi ke depan. Karena, kita masih menunggu jadwal pasti bergulirnya Liga 1,” tambahnya.

Seperti yang diketahui bersama bahwa sebelumnya, PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi Liga 1 dan Liga 2 telah mengeluarkan surat tertanggal 3 Oktober 2022.

Baca Juga: Reborn Rich Tayang jam Berapa Besok? Jangan Lewatkan Aksi Balas Dendam Song Joong Ki

Dalam surat tersebut yang menyatakan bahwa Liga 1 2022-2023 harus dihentikan sampai waktu yang tidak dapat ditentukan.

Sementara itu, Liga 2 harus ditangguhkan selama dua pekan sejak surat tersebut dikeluarkan oleh PT LIB.

Keputusan tersebut dikeluarkan setelah Tragedi Kanjuruhan, usai laga antara Arema FC menghadapi Persebaya Surabaya dalam lanjutan Kompetisi BRI Liga 1 musim 2022-2023, pada tanggal 1 Oktober 2022 lalu.***

Halaman:

Editor: Al Makruf Yoga Pratama

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x